Iklan

Iklan

Pemerintah Harus Tegas tentang Protokol Kesehatan di Sekolah

BERITA PEMBARUAN
30 Mei 2020, 23:13 WIB Last Updated 2020-05-30T16:13:54Z
 Anggota Komisi III DPR RI Sari Yuliati 
JAKARTA- Rencana Pemerintah menerapkan new normal atau tatanan baru di tengah pandemi  Covid-19 di sejumlah sektor, tak terkecuali di sektor pendidikan, mendapat tanggapan dari anggota komisi III DPR RI Sari Yuliati dari Fraksi Partai Golkar.

Menurutnya, hal tersebut harus dibarengi dengan tindakan tegas dari Pemerintah terkait protokol kesehatan di sekolah.

“Pemerintah harus detail dan tegas tentang protokol kesehatan di sekolah, terutama Sekolah Dasar (SD) yang jumlah muridnya bisa mencapai 40 siswa per kelas,” kata Sari Yuliati dalam keterangan pers, Sabtu (30/5/20).

Deputi Satuan Tugas (Satgas) Lawan Covid-19 DPR RI ini juga menambahkan bahwa perlu dicermati kemampuan tenaga pendidik untuk mengawasi protokol kesehatan tersebut di sekolah, terutama kepada murid tingkat Sekolah Dasar yang pemahaman mengenai kesehatannya masih belum cukup baik.

“Sinergitas antara Peraturan Pemerintah dan pihak sekolah dalam menegakkan aturan mutlak diperlukan untuk mencegah Covid-19 menyebar di sekolah. Mengingat saat ini Pemerintah Korea Selatan kembali menutup sekolah setelah terjadi lanjutan infeksi Covid,” tutur anggota legislatif dapil Nusa Tenggara Barat II itu.

Seperti dikabarkan baru-baru ini, ketakutan akan infeksi Covid-19 telah memaksa 251 sekolah di Bucheon, Korea Selatan, tutup lagi setelah dibuka kembali, sementara ratusan sekolah lainnya menunda pembukaan kembali sekolah. Otoritas kesehatan di Korsel telah memberlakukan kembali beberapa pembatasan dan menyerukan kampanye jarak sosial yang lebih ketat selama dua minggu ke depan. (rls)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pemerintah Harus Tegas tentang Protokol Kesehatan di Sekolah

Terkini

Topik Populer

Iklan