Iklan

Iklan

Polisi Kembali Ciduk Residivis Pengedar Sabu Saat Akan Transaksi

BERITA PEMBARUAN
29 Januari 2021, 17:39 WIB Last Updated 2021-01-29T10:39:19Z
Tersangka WD yang diamankan unit Reskrim Polsek Kedung Waringin


BEKASI - Unit Reskrim Polsek Kedung Waringin ungkap dan amankan pelaku Narkotika, saat sedang melakukan transaksi narkoba jenis sabu.


Pelaku yang tidak lain merupakan mantan residivis dan baru keluar dari lapas Pasir Tanjung, sempat mencoba melarikan diri dari sergapan petugas. Namun petugas yang sigap langsung mengamankan bersama dengan barang bukti sabu siap edar.


Kembali diamankannya mantan residivis WD(37) yang sempat mendekam di lapas Pasir Tanjung dalam kasus yang sama. Berawal adanya informasi dari  masyarakat bahwa ada peredaran narkotika jenis sabu di depan Gerbang Perumahan Pesona Cijingga Desa Serang Kecamatan Cikarang Selatan  Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.


Berbekal informasi tersebut satuan Unit Reskrim Polsek Kedungwaringin dipimpin Kanit Resmrim Iptu Anwar Firdaus, SH, melakukan penyelidikan dan menggali informasi hingga didapat target yang akurat,.


Bersama tim Operasional dari Polsek Kedungwaringin langsung melakukan penangkapan terhadap pelaku di lokasi kejadian. Saat digeledah di tubuh pelaku 

ditemukan barang bukti narkotika jenis sabu di dalam bungkus rokok tepatnya di saku celana yang digunakan pelaku. Atas kejadian tersebut pelaku beserta barang bukti jenis sabu, kemudian dibawa ke Polsek Kedung Waringin guna proses penyidikan.


Saat akan di bawa, pelaku mencoba mengalihkan petugas yang mengankan, dan mencoba melarikan diri, namun petugas dengan sigap langsung mengamankan pelaku untuk selanjutkan digelandang ke Mapolsek Kedung Waringin. 


Dari tangan pelaku petugas mengamankan barang bukti,1 ( Satu) bungkus klip plastik warna bening diduga narkotika jenis sabu dengan berat brutto 0,28 gram dalam sebuah bungkus bekas rokok dan 1 (satu) Unit Telepon genggam/ HP merk Xiomi Readmi 4.A warna Pink Berikut SIM Card. 


"Pelaku dapat kita amankan saat akan melakukan transaksi jenis sabu, Pelaku merupakan mantan residivis dan pernah mendekam di Lapas Cipayung dalam perkara yang sama, masuk tahun 2016 dan bebas pada bulan Desember 2020," terang Kanit Reskrim Polsek Kedung Waringin Iptu Anwar Firdaus, SH,


Selanjutnya kata Anwar Firdaus, pelaku langsung  diamankan bersama dengan barang bukti sabu, dan pelaku akan kembali kita jerat Pasal 114 ayat (1) Sub Pasal 112 ayat (1) UURI no. 35 tqhun 2009 tentang narkotika dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun. (Wahyu Sigit)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polisi Kembali Ciduk Residivis Pengedar Sabu Saat Akan Transaksi

Terkini

Topik Populer

Iklan