Babinsa dan bhabinkamtibmas laksanakan verifikasi dan validasi penerima BLT di Kecamatan Piani |
RANTAU- Sinergitas TNI dengan Polri terlihat saat Babinsa Serda Haitami anggota koramil 1010-07/Piani dengan Bhabinkamtibmas Brigadir Indra Wiguna anggota Polsek Piani, melaksanakan pendampingan verifikasi dan validasi data masyarakat penerima bantuan langsung tunai (BLT) tahun 2021 di Desa Batung Kecamatan Piani Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan, Jumat (29/1/2021).
Menurut Serda Haitami, pelaksanaan pendampingan yang dilakukan Babinsa dengan Babinkamtibmas tersebut dilakukan secara real ke rumah warga di Desa Batung mulai pukul 9.30-15.20 Wita.
"Data hasil pendampingan ada penambahan penerima BLT DD di Desa Batung sebanyak 66 Kepala Keluarga. Data penerima Bantuan Tunai Langsung tahun 2020 sebanyak 35 jiwa," ujar Haitami.
Lanjutnya, Penerima BLT tahun 2020 berkurang 1 orang pasalnya warga penerima BLT ada yang meninggal atas nama Alih Acil RT 06.
"Selama kegiatan pendampingan verifikasi dan validasi data penerima BLT berjalan aman dan lancar juga hadir dikegiatan kepala Desa Batung beserta jajaran, anggota BPD Desa Batung," tutur Haitami kepada beritapembaruan.com, Sabtu (30/1/21).
Sementara itu, Danramil 1010-07/Piani Kapten Waluyo mengatakan, bahwa sinergitas TNI (babinsa) dengan POLRI (bhabinkamtibmas) itu sudah terjalin lama dengan baik dalam membantu setiap kesulitan masyarakat dan itu kegiatan formal kami.
"Untuk babinsa dan kamtibmas itu harus memantau dan terus melakukan komunikasi sosial dengan masyarakat di wilayah binaannya agar tercipta keamanan dan kondusivitas masyarakat," terang Kapten Waluyo.(Ron)