Iklan

Iklan

Meski Dilaksanakan Operasi Penerapan Prokes, Masih Ada Warga Abai

BERITA PEMBARUAN
28 Maret 2021, 10:40 WIB Last Updated 2021-03-28T03:40:37Z
Petugas gabungan tak bosan gelar operasi penegakan prokes, di Desa Bungur Kecamatan Bungur Tapin, Minggu (28/3/21).


RANTAU- Petugas gabungan yang terdiri dari Koramil 1010-01/Bungur, Polsek Bungur, Satpol PP serta Aparat Kecamatan menggelar operasi penerapan prokes di Desa Bungur Kecamatan Bungur, Rantau Kabupaten Tapin, Kalsel, Minggu (28/3/2021).


Petugas gabungan melaksanakan operasi tersebut kurang lebih selama 90 menit dan berhasil menjaring 5 pelanggar prokes.


Salah satu petugas gabungan, Babinsa Koramil 1010-01/Bungur Sertu Junaryo mengatakan, masih adanya warga Desa Bungur yang tidak mematuhi prokes, sehingga kami, petugas gabungan memberikan teguran secara lisan.


"Imbauan demi imbauan sudah kami lakukan agar warga tetap patuhi prokes, memakai masker, menjaga jarak serta mencuci tangan," ujar Sertu Junaryo mengimbau.


Lebih lanjut, Junaryo menambahkan kami menggelar operasi penerapan pendisiplinan prokes guna kebaikan bersama dengan harapan operasi ini dapat memutus mata rantai Covid-19.


Sementara itu ditempat berbeda, Danramil 1010-01/Bungur Kapten Inf Syafri mengatakan, pihaknya bersama instansi lain akan terus mendukung kebijakan pemerintah dalam mengatasi pandemi Covid-19.


"Salah satunya dengan memberikan Imbauan serta menggelar operasi serupa yang dilakukan setiap hari, namun kesadaran masyarakat sendiri perlu ditingkatkan dalam mematuhi prokes," tandasnya. (kr-01/Ron)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Meski Dilaksanakan Operasi Penerapan Prokes, Masih Ada Warga Abai

Terkini

Topik Populer

Iklan