![]() |
Kapolres Tapin AKBP Pipit Subiyanto bersama jajarannya lakukan Anjang sana dan silaturrahmi kepada para senior Purnawirawan Polri dan Warakawuri, sebagai rangkaian HUT Bhayangkara ke-75, Senin (28/6/21) |
RANTAU- Menjelang HUT Bhayangkara ke-75 tahun 2021 Polres Tapin Kalimantan Selatan melakukan berbagai rangkaian kegiatan.
Diketahui, selain melaksanakan kegiatan vaksinasi massal bagi masyarakat umum warga Kabupaten Tapin yang bertema 'Serbuan Vaksinasi Nasional TNI - Polri Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke 75', Polres Tapin pun melakukan berbagai kegiatan.
Kapolres Tapin AKBP Pipit Subiyanto SIK., MH., melalui Humas Polres Tapin kepada beritapembaruan.id Senin (28/6/21) mengatakan, kegiatan yang dilakukan Polres Tapin menjelang HUT Bhayangkara yang ke 75 selain vaksinasi massal juga melakukan berbagai kegiatan lainnya.
"Salah satunya melakukan anjang sana kepada Purnawirawan dan Warakawuri Polres Tapin yang dipimpin langsung oleh Kapolres Tapin AKBP Pipit Subiyanto," terangnya.
Lanjutnya, pelaksanaan kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 23 Juni 2021 yang bertempat di kediaman Purnawirawan dan Warakawuri Polres Tapin.
Selain itu masih dalam rangkaian HUT Bhayangkara ke 75 Polres Tapin bersama Kodim 1010/TAPIN melaksanakan kegiatan Baksos yang ditandai dengan apel pelepasan yang dipimpin oleh Wakapolres Tapin Kompol Irwan SST., dan Dandim 1010/Tapin Letkol INF Andi Sinrang pada tanggal 25 Juni 2021 lalu.
Pantauan beritapembaruan.id pada hari Senin (28/6/21) vaksinasi massal kepada masyarakat umum warga Kabupaten Tapin yang dilaksanakan Polres Tapin masih berlangsung.
Kabag OPS Polres Tapin AKP Faisal Amri Nasution menyampaikan, vaksinasi massal yang digelar Polres Tapin bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten dalam rangka HUT Bhayangkara ke 75 masih berlangsung.
"Selain dilaksanakan di Aula Pendopo Rantau Baru, vaksinasi juga dilaksanakan di RSUD Datu Sanggul dan seluruh puskesmas yang ada di Kabupaten Tapin," terangnya.
AKP Faisal Amri Nasution menuturkan, total keseluruhan yang di vaksin sejumlah 1.150, dilakukan screening sejumlah 1.208 dan ditunda sebanyak 58 orang.
"Tujuan dilaksanakan vaksinasi massal ini dalam rangka agar target sasaran vaksinasi di Kabupaten Tapin cepat tercapai guna memicu sistem imunitas tubuh untuk melawan virus Covid-19. Dan resiko untuk terinfeksi virus ini akan jauh lebih kecil," pungkas AKP Faisal Amri Nasution.(ron)