![]() |
Tak kenal lelah dan libur, Petugas gabungan terus gelar operasi Protokol Kesehatan di Kabupaten Tapin, Minggu (2/9/21)(foto:ron) |
TAPIN- Tak ada kata libur bagi seorang aparat teritorial, seperti yang dilakukan Petugas Operasi Peningkatan Pendisiplinan Protokol Kesehatan (prokes) di Jalan Bypass, Kecamatan Binuang. Minggu, (12/9/21).
Terlihat petugas gabungan TNI-Polri dan Satpol PP di Kecamatan Binuang terus menggelar operasi guna meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya prokes.
Babinsa Koramil 1010-04/Binuang Peltu M.Noor yang tergabung sebagai petugas operasi menerangkan, kami terus menggelar operasi serupa, mulai hari Senin hingga Minggu nonstop.
Namun, lanjut M. Noor, masih ada saja pelanggar prokes yang beraktivitas di luar rumah tanpa memakai masker, padahal jelas peraturan pemerintah terkait prokes 5M, salah satunya memakai masker jika beraktivitas di luar rumah.
"Operasi dilaksanakan selama 90 menit, enam pelanggar kami berikan teguran lisan, isinya tentang sosialisasi prokes," imbuhnya.
Kemudian lanjut M.Noor, jangan berharap pandemi Covid-19 akan berakhir, pakai masker saja susah diterapkan, itu merupakan upaya kecil yang harus dimulai dari diri sendiri.
"Selain itu, kami berharap masyarakat juga harus peduli terhadap kesehatan dan lingkungan, harus berprilaku hidup bersih dan sehat," harap M. Noor.(kd1019/Ron)