Iklan

Iklan

Lagi, Serbuan Vaksinasi Digelar Koramil 1010-07/Piani

BERITA PEMBARUAN
06 Desember 2021, 20:36 WIB Last Updated 2021-12-06T15:18:44Z
Tenaga Kesehatan saat akan melakukan suntikan vaksin pada warga saat digelar Serbuan Vaksinasi bagi masyarakat umum di Makoramil Piani, Senin (06/12/21)(foto:jgt)


TAPIN - Koramil 1010-07/Piani menggelar serbuan vaksinasi dengan sasaran masyarakat umum.


Kegiatan serbuan vaksin tersebut dilangsungkan di Aula Makoramil setempat, Senin (06/12/21), dihadiri Danramil 1010-07/Piani, Camat, Kapolsek Piani dan Kapuskesmas Piani, dengan menggandeng pihak ketiga PT. Bumi Rantau Energi (BRE).


Saat dikonfirmasi, Danramil 1010-07/Piani, Kapten Inf Waluyo menerangkan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk nyata TNI dalam hal ini, Kodim 1010/Tapin melalui Koramil 1010-07/Piani guna mensukseskan program pemerintah terkait Vaksinasi.


Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kekebalan kelompok di suatu wilayah (Herd Immunity), agar pencegahan serta pemutusan mata rantai Covid-19 berhasil dilakukan.


Danramil Piano Kapten Inf. Waluyo mengatakan, bahwa total 134 warga berhasil diberikan suntikan Vaksin, dengan jenis Sinovac dan Astra Zeneca.


"Peserta vaksin paling tua dan paling muda kami berikan doorprize berupa sembako, isinya gula, minyak, susu, kopi, teh serta mie instan," ungkapnya


"Kalau untuk 15 butir telur, semua peserta yang sudah vaksin menerima dapat," imbuhnya


Kami berharap, Lanjut Waluyo, dengan adanya hal tersebut dapat memberikan semangat bagi warga yang lain, untuk mengikuti vaksinasi.


"Semua itu untuk kita bersama, agar pandemi Covid-19 segera hilang, dan kehidupan kembali seperti semula," tutupnya.(pd1010/ron).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Lagi, Serbuan Vaksinasi Digelar Koramil 1010-07/Piani

Terkini

Topik Populer

Iklan