Pemerintahan Desa Pasirkaliki bersama jajaran senantiasa bersinergi dalam menjaga kebersihan lingkungan dengan program Jumat Bersih, Jumat (28/1/22)(foto: mat) |
KARAWANG - Kepala Desa Pasirkaliki Kecamatan Rawamerta Kabupaten Karawang Engkos Kosasih bersama seluruh jajaran aparat lingkungan RT, RW dan Satuan Linmas melaksanakan gerakan Jumat Bersih (Jumsih) di area Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Pasirkaliki, Jumat (28/01/2022).
Gerakan Jumsih dengan kerja gotong royong tersebut untuk membersihkan dan merapihkan area TPU yang luasnya sekitar seribu meter persegi dari rumput liar.
Engkos mengatakan, ada beberapa cara yang dilakukan untuk mengendalikan pertumbuhan rumput liar tersebut, diantaranya dengan cara dibabat menggunakan pedang dan mesin potong rumput. Selanjutnya area yang sudah dibabat tersebut disiram dengan cairan pembasmi rumput.
"Dengan menerapkan teknik pembasmian rumput liar seperti ini, diharapkan rumput langsung mengering dalam waktu yang cukup lama, sehingga lingkungan TPU akan terlihat rapi, bersih dan nyaman," ungkap Kades Engkos.
Di tempat yang sama, PSM Desa Pasirkaliki Didi iskandar menyatakan kagum terhadap semangat gotong royong Kades Pasirkaliki.
"Saya merasa kagum dan bangga kepada Kepala Desa Pasirkaliki yang selalu langsung terjun bersama bawahannya. Salah satunya dalam kegiatan kali ini. Tentunya ini cermin sebuah kekompakan dan keharmonisan antara pimpinan dan bawahan," ungkap Didi.
Didi berharap kekompakan antara seluruh perangkat Desa Pasirkaliki terus terjaga sehingga Desa Pasirkaliki lebih maju dibidang apa pun kedepannya.
Diakhir kegiatan, sampah potongan rumput dikumpulkan menjadi satu lalu di bakar. Area TPU pun lebih terlihat terang dan rapi dibanding sebelumnya. (Mat/Hasan)