Iklan

Iklan

Komsos Anggota Babinsa CLU Dibarengi Pengumpulan Data Teritorial

BERITA PEMBARUAN
27 Februari 2022, 15:31 WIB Last Updated 2022-03-08T04:58:06Z
Anggota Babinsa Koramil CLU saat mengumpulkan data teritorial, di Koramil 1010-05/CLU, Minggu (27/2/22)(foto:jgt)


TAPIN - Pengumpulan data teritorial perlu dilakukan guna mengetahui data terbaru di setiap wilayah binaan.


Hal tersebut disampaikan Danramil 1010-05/Candi Laras Utara (CLU) Kodim 1010/Tapin, Kapten Inf Budiman melalui rilis tertulisnya, Minggu, (27/02/22).


Melalui Komunikasi Sosial (Komsos), Babinsa jajaran Kodim 1010/Tapin, kerap melaksanakan pengumpulan data teritorial, kegiatan tersebut menunjukan kepedulian Babinsa dalam mengetahui demografi, geografi serta kondisi sosial wilayah binaannya.


Menurut Danramil 1010-05/CLU, Kapten Inf Budiman, tugas pokok seorang Babinsa adalah melaksanakan kegiatan kewilayahan, agar dapat menciptakan kemanunggalan TNI dengan rakyat untuk mewujudkan ketahanan wilayah yang kuat, salah satunya Serda Nasyar anggota Koramil 1010-05/CLU yang melaksanakan pengumpulan data teritorial di Kantor Desa Margasari Hilir, Kecamatan CLU.


"Data-data teritorial yang ada sangat penting bagi satuan komando kewilayahan. Karena terlaksananya kegiatan Pembinaan Teritorial (Binter) berpedoman pada data teritorial, untuk penyusunan administrasi sesuai pentahapannya, yang meliputi pengumpulan data teritorial, analisa kejadian yang dituangkan dalam tabulasi data, membuat rencana binter dan laporan kegiatan kepada satuan komando atas," paparnya. 


Maka lanjut Budiman, data teritorial sangatlah penting dan harus selalu diperbaharui melalui kerjasama dengan pemerintah desa.


"Untuk itu, penting juga bagi kita dalam membangun komunikasi yang baik dengan seluruh komponen masyarakat serta pemerintah desa, guna tercapainya sasaran dan tugas pokok kita selaku aparat teritorial," tutupnya.(pd1010/ron).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Komsos Anggota Babinsa CLU Dibarengi Pengumpulan Data Teritorial

Terkini

Topik Populer

Iklan