Iklan

Iklan

Kajari Tapin Pimpin Apel dan Penandatanganan Fakta Integritas

BERITA PEMBARUAN
31 Maret 2022, 22:51 WIB Last Updated 2022-04-01T16:55:44Z
Kajari Tapin Adi Fakhruddin saat menyaksikan penandatanganan fakta integritas di Halaman Kantor Kejaksaan Negeri Tapin, Kamis 31 Maret 2022.(foto:ist)


RANTAU - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tapin Adi Fakhruddin, S.H., M.H., M.A., pimpin Apel sekaligus penandatanganan Komitmen Bersama Mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bebas Melayani (WBBM) bertempat di Halaman Kantor Kejari Kabupaten Tapin, Kamis 31 Maret 2022.


Seluruh jajaran pegawai di lingkungan Kejaksaan Negeri Tapin hadir dalam apel sekaligus melakukan penandatangan Fakta Integritas untuk menuju Zona WBK dan  WBBM tersebut.


Kepala Kejaksaan Negeri Tapin Adi Fakhruddin mengatakan, untuk menuju WBK dan WBBM sebagaimana peraturan Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN RB) RI, Kejari Tapin akan melakukan enam area perubahan.


"Enam area perubahan itu yakni, penguatan manajemen, penguatan tata laksana, penguatan SDM, penguatan akuntabilitas, penguatan pengawasan dan penguatan peningkatan pelayanan publik," ungkapnya.


Kepala Kejaksaan Negri Tapin menegaskan bahwa untuk mewujudkan WBK, WBBM, dalam pelayanan kepada masyarakat harus melayani dengan hati.


"Masyarakat datang dengan senyum, pun kembalinya harus dengan tersenyum," ujarnya.


Menurut Adi Fakhruddin, pihaknya bersama seluruh Kepala Seksi (Kasi) beserta jajarannya di Kejaksaan Negeri Tapin akan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat sebagaimana tugas dan fungsi masing-masing.


"Ada beberapa Kasi di Kejari Tapin, seperti Kasi Perdata dan Tata Usaha Negara, Kasi Tindak Pidana Intelijen, Kasi Tindak Pidana Umum, Kasi Tindak Pidana Khusus, Kasi Barang Bukti dan Barang Rampasan, siap melakukan pelayanan hukum kepada masyarakat sebagaimana tupoksi dan tanggung jawab masing-masing," paparnya.(ron)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kajari Tapin Pimpin Apel dan Penandatanganan Fakta Integritas

Terkini

Topik Populer

Iklan