Iklan

Iklan

Kurang Penerangan dan Jalan Rusak Penyebab Terjadinya Laka Lantas

BERITA PEMBARUAN
02 Maret 2022, 19:21 WIB Last Updated 2022-03-08T03:30:48Z
Kapolres Tapin AKBP Ernesto Saiser


RANTAU - Kurang lampu penerangan dan rusaknya infrastruktur jalan, salah satu faktor penyebab sering terjadinya kecelakaan lalulintas. Itu berdampak pada  adanya korban luka dan meninggal dunia di Kabupaten Tapin 


Hal itu dikatakan Kapolres Tapin AKBP Ernesto Saiser kepada sejumlah awak media usai memimpin apel bersama Operasi Keselamatan Intan 2022 di Mapolres Tapin Jl Brigjen Hasan Basry Rantau, Selasa (1/3/22).


"Selain itu juga lakalantas masih sering terjadi diakibatkan adanya sebagian masyarakat yang tidak mematuhi rambu lalu lintas serta tidak mentaati peraturan berkendara seperti menggunakan helm," ungkap Kapolres Tapin.


Menurut AKBP Ernesto Saiser, meskipun  kesadaran masyarakat dalam berlalulintas di Tapin sudah cukup tinggi, namun demikian masih ada segelintir orang khususnya kaum remaja yang masih kurang tertib.


Lalu lanjut Ernesto menjelaskan, rata - rata terjadinya kecelakaan lalulintas hingga meninggal dunia di Tapin disebabkan tidak menggunakan helm. Padahal dengan menggunakan helm saat berkendara itu dapat lebih aman atau bisa melindungi kepala.


"Penyebab lainnya, selain kurangnya kesadaran masyarakat akan tertib berlalulintas juga karena akses jalan banyak yang rusak dan kurangnya penerangan jalan," tuturnya.


Kemudian Kapolres Tapin mencontohkan, salah satu akses jalan nasional di Bundaran Bungur Kabupaten Tapin yang sudah lama rusak, dan sangat mengganggu para pengguna jalan hingga masyarakat harus ekstra hati-hati ketika melintas apalagi disaat hujan.


"Salah satunya di Bundaran Bungur jalannya sangat rusak, jadi kami mengimbau kepada masyarakat yang melintas harus lebih berhati-hati, apalagi saat hujan bisa mengakibatkan terperosok ke lubang yang ada di tengah-tengah jalan karena tertutup genangan air," ungkapnya.


Selanjutnya kata AKBP Ernesto Saiser terkait masyarakat yang masih kurang tertib dalam berlalulintas yakni adanya balapan liar di jalan umum yang didominasi kaum milenial. 


"Sehingga mengganggu ketertiban umum dan dapat membahayakan pengendara lainnya," tandasnya.(ron)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kurang Penerangan dan Jalan Rusak Penyebab Terjadinya Laka Lantas

Terkini

Topik Populer

Iklan