Tim Mobile Kodim 1010/Tapin saat melaksanakan vaksinasi di Halaman Masjid At-Taqwa Binuang, Tapi. Kalsel, Jumat 22 April 2022.(foto: jgt) |
TAPIN - Guna mendukung program Pemerintah dan menciptakan herd Immunity Tim Mobile Kodim 1010/Tapin menggelar serbuan vaksinasi usai warga usai sholat Tarawih di Masjid At Taqwa wilayah Kecamatan Binuang, Kabupaten Tapin, Jumat, (22/04/22).
Perwira tertua tim mobile, Kapten Inf Asep Abi Abdillah menyampaikan, serbuan Vaksin terus digencarkan agar vaksinasi segera tuntas sehingga dukungan TNI nyata, dalam membantu pemerintah baik pusat maupun daerah terutama pada percepatan vaksinasi.
"Selain percepatan Herd Immunity, serbuan vaksin ini juga digelar dalam rangka pemerataan vaksin khususnya di wilayah Teritorial Kodim 1010/Tapin," terangnya.
Dijelaskan Kapten Inf Asep yang sekaligus menjabat sebagai Danramil 1010-03/Tapin Selatan, pada bulan suci Ramadan ini terutama bagi umat muslim, kami ingatkan kembali, bahwa vaksinasi itu tidak membatalkan puasa.
"Perlu diingatkan kembali, bahwa vaksinasi yang dilakukan pada bulan suci Ramadan itu tidak membatalkan puasa yang dilaksanakan, karena Majelis Ulama Indonesia (MUI) telah mengeluarkan Fatwa nomor 13 Tahun 2021, tentang hukum vaksinasi di bulan puasa," ujarnya.
"Mari jadikan diri kita untuk mensukseskan percepatan vaksinasi, ajak saudara yang belum divaksin, dan pastinya vaksin itu membuat kita sehat!," ajak Kapten Asep kepada warga.(pd1010).