Iklan

Iklan

Warga Desa Hiyung Apresiasi Koramil-02 dengan Terwujudnya Sarana Air Bersih

BERITA PEMBARUAN
14 April 2022, 14:02 WIB Last Updated 2022-04-14T07:02:49Z
Anggota Koramil 02 Tapin Tengah saat bersama bekerja memberikan fasilitas air bersih untuk warga Desa Hiyung, Kamis 15 April 2022.(foto:jgt)


TAPIN - Wujudkan air bersih di Desa Hiyung, Koramil 1010-02/Tapin Tengah mendapat apresiasi dari warga.


Seperti yang dikatakan Jarkani (36), salah satu warga RT. 04, Desa Hiyung, Kecamatan Tapin Tengah mengucapkan l terima kasih Koramil 02 Tapin Tengah yang telah mewujudkan air bersih di RT kami ini.


"Dulu kami susah mendapatkan air bersih, karena belum ada sumur bor dan tandon air ini," ungkapnya sambil menunjuk tandon air, Kamis 14 April 2022.


Jarkani menambahkan, kami warga di RT. 04 dulunya ya menggunakan air sungai, atau parit, baik mandi maupun mencuci baju.


"Namun sekarang ada air bersih ini, kami sangat senang, terima kasih Bapak - bapak dari Koramil Tapin Tengah," ucapnya sembari tersenyum kecil.


Sementara itu, Danramil 1010-02/Tapin Tengah Kapten Inf Sukirno Hadi  menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan perintah Kasad, Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang diwujudkan Jajaran TNI AD, salah satunya di Kodim 1010/Tapin melalui Koramil 02.


"Adanya rasa tersendiri bagi masyarakat, membuat kami sebagai aparat Teritorial merasakan kebahagian yang mereka rasakan saat ini," ujarnya.


Kami berharap kata Kapten Sukirno, sumur bor ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin, mesin air serta peralatan lainnya juga perlu dirawat.


" Jika tidak dipakai jangan lupa matikan aliran listriknya, supaya masa pakai mesin air lebih lama dari sebelumnya," harap Kapten Kirno.(pd1010/ron).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Warga Desa Hiyung Apresiasi Koramil-02 dengan Terwujudnya Sarana Air Bersih

Terkini

Topik Populer

Iklan