Iklan

Iklan

Berikan Pelayanan Maksimal, Tim Mobile Vaksinasi Kodim 1010/Tapin Terus Bergerak

BERITA PEMBARUAN
23 Mei 2022, 11:41 WIB Last Updated 2022-05-23T04:41:58Z
Petugas Kesehatan saat memberikan suntikan vaksin pada warga di Desa Ayunan Papan Kecamatan Lokaipat, Tapin, Senin 23 Mei 2022.(foto:jgt)


TAPIN - Guna maksimalkan cakupan vaksin sekaligus mencegah penyebaran Covid-19, Kodim 1010/Tapin mengerahkan Tim Vaksinasi mobile di wilayah D, RT 04 RW 02 Blok D, Desa Ayunan Papan Kecamatan Lokpaikat Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan, Senin 23 Mei 2022.


Danramil 1010-03/Tapsel Kapten Inf Asep Abi Abdillah sebagai KaTim mobile mengatakan, vaksin keliling atau mobile ini dilakukan Kodim 1010/Tapin dengan tujuan untuk membantu percepatan vaksin diwilayah Kabupaten Tapin dengan sasaran masyarakat yang belum vaksin. 


“Jadi sasaran vaksin mobile ini diutamakan masyarakat yang belum vaksin, baik dosis satu, dua maupun booster,” kata Kapten Asep.


“Untuk hari ini (Senin -red), kegiatan digelar dalam beberapa hari ke depan dengan tujuan untuk percepatan vaksinasi demi terwujudnya herd immunity,” jelasnya.


Pantauan di lapangan, tampak Tim Vaksinator Mobile dari Kodim 1010/Tapin dan didampingi dokter dari Rumah Sakit Tapin dr. Mutiara Utami melakukan vaksinasi bagi masyarakat desa Ayunan Papan.


"Di lokasi ini Tim Vaksinasi Mobile berhasil memberikan suntikan vaksin kurang lebih 50 orang, dan selama kegiatan vaksinasi berjalan dengan lancar," pungkasnya. (pd1010/ron)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Berikan Pelayanan Maksimal, Tim Mobile Vaksinasi Kodim 1010/Tapin Terus Bergerak

Terkini

Topik Populer

Iklan