![]() |
Kondisi kesehatan putra-putri Wardan terus dipantau oleh Dinkes Kabupaten Karawang dan Puskesmas Pasirukeum Kecamatan Cilamaya Kulon.(foto:ist) |
KARAWANG - Guna melihat kondisi kesehatan putra dari Wardam alias Engong, Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang bersama Puskesmas Pasirukem Kecamatan Cilamaya Kulon melakukan pemeriksaan kesehatan putra-putrinya.
"Hari ini kita lakukan pemeriksaan kesehatan dengan menimbang dan mengukur berat badan dan tinggi anak -anak dari pasangan Wardam dan Ani," kata dr. Haerudin, Kamis (16/6/22).
Dia menerangkan bahwa kondisinya saat ini dalam kondisi sehat. Hanya saja kunjungan saat ini berbarengan dengan adanya kunjungan dari Kementerian Sosial dan beberapa mitra kerja kita.
Dan perihal itu pun mendapatkan perhatian serius dari kepala Puskesmas Pasirukem Kecamatan Cilamaya Kulon, H. Abdul Syukur, S.Kep.Ners. menerangkan bahwa kunjungan Puskesmas melalui bidan desa sudah berjalan sesuai tugas dan fungsinya.
Kontak pertama dari Puskesmas Pasirukem pada pada tanggal 24 Mei 2022, terang Abdul bahwa tim puskesmas terdiri dari Kepala Puskesmas, Bidan desa, Nutrisionis, melakukan pemeriksaan, kunjungan berikutnya personil ditambah dengan petugas promkes, kesling, P2PM dan dokter memberikan pelayanan kesehatan kepada Keluarga pa Wardam.
"Pak Wardam memiliki 6 orang anak, 1 orang anak diasuh orang lain, satu orang meninggal dan 4 orang anak lainnya tinggal bersama, Saat kunjungan kami melakukan berbagai pemeriksaan baik kesehatan anak dan melihat kondisi rumah keluarga itu," terang Abdul.
Ia pun menuturkan bahwa keluarga Pak Wardam alias Engong tidak memiliki sumber air yang sehat serta jamban yang layak.
"Jadi persoalan tumbuh kembang anak dengan kondisi seperti itu bisa saja terjadi," terangnya.
Ia pun berharap, dengan keadaan seperti itu semua stakeholder bisa bersama ikut membantu keluarga pak Wardam agar bisa hidup sehat sehingga pertumbuhan dan perkembangan anaknya jauh lebih baik.(Yfn/Mds)