Iklan

Iklan

Manajemen Persika Diduga Acuh Terhadap Kompetisi Liga

BERITA PEMBARUAN
23 Juni 2022, 14:16 WIB Last Updated 2022-06-23T08:20:13Z
Fans Persika saat menjadi suporter pertandingan di Stadion Singaperbangsa, Karawang (foto: ist)


KARAWANG - Sangat ironis menjelang Pertandingan Liga 3 Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) bakal gelar bulan Agustus 2022 mendatang. 


Hingga saat ini Persatuan Sepakbola Indonesia Karawang (Persika) belum ada persiapan sama sekali.


Hal ini diungkapkan Koordinator Persika Fans Muhammad Hamidi, bahwa sampai saat ini tim belum ada persiapan menjelang putaran kompetisi liga 3.


Menurutnya, menajemen PT Singaperbangsa Karawang yang mengelola Persika tidak berjalan secara profesional bahkan cenderung acuh terhadap klub sepakbola kebanggan warga Karawang.


"PT Tidak ada sama sekali pikiran untuk mendaftarkan dan memberikan kesan acuh terhadap kompetisi ini," ujarnya kepada wartawan, Kamis 23 Juni 2022 di Karawang 


Apabila PT sudah merasa tidak sanggup, tambahnya, kenapa tidak menyatakan bangkrut saja, agar tidak menjadi sandaran bagi tim sepakbola.


"Setiap kali menjelang putaran kompetisi, pasti akan mengalami hal yang sama terhadap Persika. Sehingga kami selalu mengemis meminta belas kasihan agar tim tetap bisa diikutsertakan dalam kompetisi, termasuk biaya operasional untuk tim," jelasnya.


Bila PT tidak mampu, sambungnya, silahkan beri pernyataan tertulis dan menyatakan bangkrut dan tidak akan meneruskan kembali.


"Agar kami fans bisa mencari jalan dan solusi untuk tetap mempertahankan club," pungkasnya.


Dalam waktu terdekat, tambahnya, apabila tidak ada tanggapan dari pihak manajemen Persika, maka kami akan mengambil langkah untuk bertemu dengan Bupati terkait permasalahan ini.


"Jika tidak ada tanggapan, maka kami akan membawa masalah ini ke Bupati," tandasnya. (*)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Manajemen Persika Diduga Acuh Terhadap Kompetisi Liga

Terkini

Topik Populer

Iklan