Iklan

Iklan

Sejumlah PKL di Sepanjang Jalur Kantor Kecamatan Rawamerta Bakal Direlokasi

BERITA PEMBARUAN
30 Juni 2022, 11:15 WIB Last Updated 2022-06-30T04:15:37Z
Kasi Trantib Kecamatan Rawamerta Ucu Ahmad Syaehu.(foto:edg)


KARAWANG - Guna keindahan dan kenyaman lingkungan, puluhan pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan disepanjang jalur di depan Kantor Pemerintahan Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang dalam waktu dekat bakal direlokasi (dipindahkan).


Upaya rencana pemindahan para PKL ke tempat yang baru, pihak Kecamatan Rawamerta telah mengundang rapat sedikitnya tiga orang kepala desa di aula kantor kecamatan.


Selain kepala desa, pihak kecamatan juga menghadirkan perwakilan pemilik lahan tempat relokasi, Ketua Karang Taruna Kecamatan Rawamerta.


Kasitramtib Kecamatan Rawamerta, Ucu Ahmad Syaehu mengatakan, rapat yang diadakan kemarin membahasa tentang persiapan rencana relokasi.


Menurutnya, sebelum pelaksanaan relokasi, terlebih dahulu pihaknya akan melakukan sosialisasi dan mengundang para PKL.


" Sedikitnya ada 18 PKL yang membuka lapak di sepanjang jalur di Jalan Raya Pasirkaliki - Sukamerta. Nantinya mereka akan direlokasi ke tempat atau lahan milik salah seorang tokoh. Dan pemindahannya pun tak jauh dari tempat PKL," ujar Ucu sapaan Kasi Trantib di ruang kerjanya, Kamis (30/06/22).


Lebih lanjut Ucu menambahkan, tujuan diadakan relokasi PKL agar di kawasan tersebut terlihat rapih dan terhindar dari kekumuhan. Relokasi dilakukan agar tidak menimbulkan kesemerautan, serta kemacetan arus lalu lintas, dan mencegah kekumuhan.


" Kami berharap jangan sampai di kawasan itu yang merupakan gerbang masuk  ke wilayah Rawamerta menjadi semeraut adanya para PKL. Sementara relokasi akan dilaksanakan akhir Juli," tandasnya. (edg).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sejumlah PKL di Sepanjang Jalur Kantor Kecamatan Rawamerta Bakal Direlokasi

Terkini

Topik Populer

Iklan