Iklan

Iklan

Diduga hanya Izin Sekdes Pabrik Plastik Beroperasi di Desa Sukaharja

BERITA PEMBARUAN
12 September 2022, 22:05 WIB Last Updated 2022-09-12T15:05:30Z
Pabrik Plastik di Desa Sukaharja yang sudah disegel Satpol PP Kabupaten Karawang, Senin 12 September 2022.(foto:ega)


KARAWANG - Warga Dusun Pakuncen Desa Sukaharja Kecamatan Telukjambe Timur Kabupaten Karawang pertanyakan Pabrik plastik yang beroperasi tanpa izin.


Selain tidak berkontribusi pada pajak daerah, beroperasinya pabrik tersebut menimbulkan keluhan kenyamanan bagi warga sekitar.


Warga Desa Sukaharja yang berinisial S (40) mengatakan, pihaknya mengeluhkan adanya pabrik tersebut karena menimbulkan kebisingan.


"Selain kebisingan, tentu banyak kerugian kami. Selain itu pabrik beroperasi ilegal juga merugikan bagi pemerintah," kata  saat ditemui di sekitar lokasi pabrik, Senin 12 September 2022.


Menurutnya, pabrik tersebut beroperasi hanya bermodalkan izin dari Sekretaris Desa setempat, tanpa melibatkan izin lingkungan dari warga terdampak.


"Seharusnya kan perizinan tidak seperti itu, ada Amdal yang harus dipenuhi, dan Perda yang harus dipatuhi," ucapnya.


Sumber ini juga menyesalkan sikap kepala desa yang disebut selalu menghindar saat akan ditemui oleh warga.


Terpisah, Kepala Bidang Penindakan dan Perundang - undangan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Karawang Endeng membenarkan adanya pabrik ilegal tersebut.


"Pabrik itu memang ada, lokasinya di Desa Sukaharja, kami sudah menyegelnya pekan lalu," ujar Endeng saat ditemui di Kantor Satpol PP Karawang, Senin (12/9/2022).


Dikatakan Endeng, dasar penyegelan pabrik sudah jelas karena tak berizin dan tak memberikan kontribusi terhadap pajak daerah.


Selain itu pabrik juga dinilai tidak menempuh proses pendirian dan perizinan sebagaimana mestinya.


"Seharusnya memang dari awal rencana pendirian itu menempuh proses hingga keluarnya perizinan, besok atau lusa kami juga akan koordinasi dengan instansi terkait, ihwal pabrik ilegal itu," tandasnya. (ega)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Diduga hanya Izin Sekdes Pabrik Plastik Beroperasi di Desa Sukaharja

Terkini

Topik Populer

Iklan