![]() |
Kapolsek Rawamerta AKP Moh.Wasis saat ngawangkong bersama warga untuk mendengar keluhan warga di Krajan Desa Purawamekar, Rabu 23 November 2022.(foto:ist) |
KARAWANG - Kapolsek Rawamerta Polres Karawang didampingi Bhabinkamtibmas Desa Purwamekar, gelar 'Ngawangkong bareng dan Curhat' untuk mendengarkan keluh kesah dan masukan dari masyarakat di Dusun Krajan Desa Purwamekar, Kecamatan Rawamerta Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Rabu 23 November 2022.
Selain mendengar keluh kesah warga, Ngawangkong (Ngobrol -red) bareng dan curhat itu juga sebagai upaya mempererat silaturahmi, mengimplementasikan Polri hadir di tengah masyarakat.
Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasis,S.H., mengharapkan dengan digelarnya kegiatan itu agar dapat menciptakan situasi Kamtibmas tetap tercipta dalam keadaan aman dan kondusif.
“Kita dengarkan keluhan, saran serta masukan dari masyarakat untuk perbaikan dan kemajuan institusi Polri lebih baik lagi ke depannya,” ucap Kapolsek.
“Sekaligus untuk meningkatkan pelayanan Polri kepada masyarakat. Sehingga bisa benar-benar menjadi pelindung, pengayom dan pelayan kepada masyarakat,” tandasnya.(rls/red)