Bundaran Sirang Pitu depan Rumah Dinas Bupati Tapin,di Rantau, Senin 1 Januari 2023 terlihat sepi (foto:ron) |
RANTAU - Pada malam pergantian tahun baru 2022 - 2023 di kota Rantau Kabupaten Tapin Kalsel relatif aman dan kondusif.
Kawasan Rantau Baru yang biasanya menjadi salah satu tempat atau lokasi favorit masyarakat utamanya kalangan remaja cenderung sepi pengunjung, Minggu dini hari 01 Januari 2023.
Pantauan beritapembaruan.id, pada malam tahun baru aparat gabungan TNI, Polri dan Satpol PP sejak pukul 19.00 hingga pukul 01.30 WITA melakukan patroli dan setiap jarak kurang lebih 500 meter di sejumlah titik lokasi yang biasanya dijadikan tempat kumpul masyarakat, khususnya kalangan anak remaja dijaga personil gabungan.
Selain itu arus lalu lintas disepanjang jalan nasional mulai Kecamatan Binuang hingga Kota Rantau terpantau lancar dan aman serta cenderung sepi, hanya sedikit kendaraan baik roda dua,roda empat atau lebih yang sesekali terlihat melintas.
"Saat melakukan patroli ke beberapa titik,pada malam pergantian tahun ini, masyarakat khususnya di Tapin cenderung merayakannya di masing - masing rumah bersama keluarga," ujar Kapolres Tapin AKBP Ernesto Saiser di Rantau.
Dikatakannya, saat patroli sejak sore hingga malam hari ke beberapa titik lokasi yang biasanya ramai pengunjung malah terlihat sepi seperti Kawasan Rantau Baru,Ruang Terbuka Hijau (RTH) dan beberapa lokasi lainnya di Kabupaten Tapin ini terpantau sepi.
"Kebanyakan masyarakat, merayakan malam pergantian tahun ini dengan melakukan aktivitas di rumahnya masing-masing bersama keluarga," terangnya.
Menurutnya, dengan kondisi seperti itu terlihat adanya bukti kesadaran dari masyarakat. Merayakan malam tahun baru dengan keluarga di rumah lebih baik ketimbang melakukan aktivitas yang kurang bermanfaat diluar rumah," pungkasnya.(Ron)