![]() |
Kegiatan Senam yang digelar SMA Negeri I Rawamerta di halaman Gedung SMAN I Rawamerta, Jumat 13 Januari 2023.(foto:mat) |
KARAWANG - SMA Negeri 1 Rawamerta menggelar Jumat Sehat, diikuti seluruh siswa, para guru dan kepala sekolah di halaman gedung SMAN 1 Rawamerta Kabupaten Karawang, Jumat 13 Januari 2023.
Kepala Sekolah SMAN 1 Rawamerta Drs Epul Syaeful S.Pd., M.Pd., mengatakan, kegiatan Jumat Sehat merupakan kegiatan rutin dilaksanakan yaitu senam bersama seluruh warga SMA Negeri 1 Rawamerta.
"Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kesehatan seluruh warga sekolah, dari mulai staf tata usaha, dewan guru, wakasek, serta kepala sekolah," ujarnya.
Dan pada Jumat ini kata Epul, kebetulan dihadiri Pengawas Pembina Cabang Dinas Pendidikan wilayah IV Dedeh Sumiati, bahkan ikut senam bersama kami.
"Alhamdulilah kegiatan terlaksana dengan lancar dan juga anak - anak sangat antusias setelah libur dua minggu kemarin, masa libur semester dan taun baru, anak - anak mengikuti kegiatan senam pagi ini sangat senang dan gembira," ungkap Epul Syaeful
Menurutnya, meskipun ada beberapa anak yang tidak ikut serta, tetapi itu tidak menjadi penghilang semangat anak - anak yang lain nya.
"Saya berharap bahwa seluruh warga SMA 1 Rawamerta semua sehat, jadi setiap hari Jumat itu dilaksanakan kegiatan Jumat sehat," terangnya.
Minggu ini kata Epul, dilanjutkan dengan kegiatan memungut sampah, yang ini diinsiasi oleh kegiatan Propinsi Jawa Barat yang selalu rutin dilaksanakan setiap hari Jumat, dan dilaporkan ke Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IV untuk dijadikan sebagai laporan kegiatan ke setiap sekolah.
"Untuk Jumat depan kita melaksanakan kegiatan mengaji. Dan hari inipun sama diikuti oleh seluruh warga SMA 1 Rawamerta diambil satu jam pelajaran," ucapnya
Semoga ke depan lanjut Epul, kegiatan kegiatan SMA 1 Rawamerta menjadi kegiatan yang sangat mendukung warga nya untuk sehat lahir batin.
"Saya berharap untuk ke depannya, SMA 1 Rawamerta ini menjadi sekolah yang di percaya oleh masyarakat, agar nanti ke depannya sekolah ini sama dengan sekolah - sekolah yang ada di kota seperti sekolah SMA Negeri I, SMA 5, SMA 4, SMA 3 dan lainnya," pungkasnya.(mat)