![]() |
Personel Polsek dan Koramil Rawamerta saat gelar razia knalpot bising di Jalan Raya Rawamerta, Rabu 5 April 2023.(foto:ist) |
KARAWANG - Banyaknya keluhan dari warga terhadap penggunaan knalpot bising atau knalpot brong direspon Kepolisian Sektor (Polsek) Rawamerta dengan terus melakukan sosialisasi serta penertiban terhadap penggunaan knalpot bising.
Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.S.I., mengimbau kepada pemilik kendaraan diharapkan jangan menggunakan knalpot brong karena dapat mengganggu masyarakat karena kebisingannya.
Kepolisian dari Polsek Rawamerta Polres Karawang bersama Koramil Rawamerta melaksanakan razia penertiban knalpot bising yang dilaksanakan di Jalan Raya Rawamerta tempatnya di depan mako Polsek Rawamerta, Rabu (05/04/2023) kemarin.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasis, S.H., yang diikuti oleh Personil dari Polsek Rawamerta bersama anggota Koramil Rawamerta dengan sasaran pengemudi sepeda motor yang melintas di jalan raya Rawamerta.
#Polripresisi #Polreskarawang