Iklan

Iklan

Babinsa Berikan Materi Wabang pada Siswa Baru Ponpes Assunniyyah

BERITA PEMBARUAN
17 Juli 2023, 18:47 WIB Last Updated 2023-07-17T11:47:15Z
Babinsa 1010-03/Tapin Selatan saat memberikan pelatihan Baris Berbaris  pada Siswa Baru Ponpes Assunniyyah Tambarangan, Tapin Selatan, Senin 17 Juli 2023.(foto:ist)


TAPIN - Babinsa Koramil 1010-03/Tapin Selatan melaksanakan wawasan kebangsaan dalam kegiatan penerimaan siswa baru di Pondok Pesantren Assunniyyah di Jalan A. Yani, Km. 104, Tambarangan, Kecamatan Tapin Selatan, Tapin Kalsel.


Wawasan kebangsaan (Wasbang) yang diberikan yaitu materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) diikuti puluhan calon siswa siswi.


Diungkapkan Danramil 1010-03/Tapin Selatan, Kapten Inf Asep, PBB adalah wujud fisik yang diperlukan untuk menanamkan kebiasaan tata cara hidup suatu organisasi, Minggu, (16/07/2023).


"Kegiatan PBB kepada calon siswa - siswi Ponpes Assunniyyah digelar pada Jumat, 14 Juli 2023 lalu, peserta cukup antusias mengikuti setiap aba-aba yang diucapkan Babinsa," tuturnya.


Kata Kapten Asep, Di sinilah langkah awal bagi anak-anak sekolah untuk mengenalkan kedisiplinan dan suatu latihan awal para generasi muda dalam membela negaranya.


"Tujuannya PBB ini, yaitu untuk menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas, rasa persatuan dengan sesama, sikap disiplin. Sehingga dengan demikian senantiasa mengutamakan kepentingan bersama diatas kepentingan individu, dan secara tidak langsung akan tertanam rasa tanggung jawab," ucapnya.(pd1010/ron).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Babinsa Berikan Materi Wabang pada Siswa Baru Ponpes Assunniyyah

Terkini

Topik Populer

Iklan