Dua orang Camat yang dilantik Bupati bersamaan dengan pejabat di Pemerintahan Kabupaten Tapin, Kamis 20 Juli 2023. |
RANTAU - Bupati Tapin Drs HM Arifin Arpan, M.M., melantik dan mengambil sumpah jabatan pejabat tinggi pratama dan pejabat fungsional eselon II dan III di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tapin, bertempat di Lapangan Upacara Kantor Bupati Tapin Rantau Kalimantan Selatan, Kamis 20 Juli 2023.
Dilantiknya sejumlah pejabat tinggi itu bertujuan untuk mengisi kekosongan jabatan di antaranya Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kepala Badan Kepegawaian dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Kepala Dinas Penanaman modal dan pelayanan terpadu satu pintu (DPMPTSP), Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) serta Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan dan Kepala Dinas Perindustrian Pemkab Tapin.
Selain itu, bupati juga melantik Kepala Badan Pendapatan Daerah, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan (Bappelitbangda), Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Tapin.
Pejabat lainnya yang juga dilantik yakni, Staff Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Sekretaris Dinas Perindustrian, Sekertaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Camat Candi Laras Selatan, Camat Candi Laras Utara dan Sekretaris Dinas Kesehatan, Kabid Perumahan dan Kawasan Permukiman Dinas Kimpraswil dan Pertanahan Pemkab Tapin.
Kemudian, Kepala Bagian Umum Setda Pemkab Tapin, Kabid Stabilisasi dan Sarana Distribusi Perdagangan Disdag Tapin, Kabid Peningkatan Kualitas, Penempatan dan Perluasan Kesempatan Kerja Disnaker, Kabid Pemberdayaan Usaha Perikanan Dinas Perikanan, Kabid Industri Logam dan Aneka Dinas Perindustrian serta Sekertaris Camat CLS.
Setelah melantik 21 pejabat tersebut, Bupati Tapin HM Arifin Arpan menyampaikan dalam sambutannya, bahwa pelantikan yang dilakukan adalah sebagai upaya untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam bentuk pelayanan publik kepada masyarakat.
Dikatakan Bupati, dalam rangka menciptakan birokrasi yang lebih dinamis dan profesional serta upaya peningkatan efektivitas dan efisiensi serta pengembangan karir, guna mendukung kinerja pelayanan pemerintah daerah kepada publik. Sehingga hari ini dilaksanakan pelantikan beberapa pejabat tinggi pratama di lingkup Pemkab Tapin.
Kepada pejabat yang baru dilantik Bupati Tapin HM Arifin Arpan meminta untuk berkomitmen dalam meningkatkan efektivitas di lingkungan kerja sesuai dengan aturan perundang - undangan yang berlaku.
"Dalam melaksanakan tugas di pemerintahan sekarang tidaklah mudah. Satu saja yang saya minta, Sakip, Sakip dan Sakip dilaksanakan," tegasnya berulang - ulang.
HM Arifin Arpan menegaskan, Sakip ini bukan barang baru kemarin, akan tetapi sudah lama yang harus dilaksanakan. Namun di lingkup Pemkab Tapin hasilnya masih tetap saja.
"Jangan hanya meminta kedudukannya saja, namun tolong pekerjaannya juga dipertanggungjawabkan dengan sebaik - baiknya, agar nilainya terus meningkat dibandingkan tahun - tahun sebelumnya," pinta bupati.(ron)