Iklan

Iklan

Gotong Royong Hebat, Babinsa Koramil CLS Bantu Pengecoran Mushola di Tapin

BERITA PEMBARUAN
25 Juli 2023, 09:47 WIB Last Updated 2023-07-25T02:47:27Z
Babinsa Koramil CLS Sertu Hidayat saat bergotong royong pengecoran Mushola di Desa Pabauangan Hulu, CLS Tapin, Senin 24 Juli 2023.(foto:jgt)


TAPIN -Babinsa Koramil 1010-06/Candi Laras Selatan (CLS), Sertu Hidayat, turut berpartisipasi dalam kerja bakti pengecoran lantai halaman Mushola Darul Salam di Desa Pabaungan Hulu, Kecamatan CLS, Tapin Kasel, Senin (24/7/2023). 


Kegiatan ini merupakan bagian dari program Pembinaan Teritorial (Binter) untuk memperkuat budaya gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat.


Bersama warga binaan, Babinsa Koramil 1010-06/CLS, Sertu Hidayat, melaksanakan kerja bakti sebagai bentuk pengabdian untuk negeri dan membantu masyarakat di wilayah teritorial Kodim 1010/Tapin.


"Saya merasa bangga bisa membantu warga dalam kegiatan kerja bakti ini. Ini adalah salah satu wujud kehadiran kami sebagai Babinsa untuk mendukung kemajuan dan kebersamaan antara TNI dan masyarakat," ungkap Sertu Hidayat.


Salah seorang warga, Asparin, menyampaikan rasa senang atas kehadiran Bapak Tentara dari Koramil CLS dalam kegiatan pengecoran lantai mushola. Dia berharap bahwa kegiatan semacam ini akan meningkatkan silaturahmi, kebersamaan, dan kekompakan antara TNI dan warga.


Menyikapi kegiatan kerja bakti ini, Danramil 1010-06/CLS Kapten Inf Zaenal menjelaskan bahwa program karya bhakti merupakan bagian dari Operasi Bhakti TNI yang dilaksanakan oleh Kodim dan Koramil jajaran. Tujuannya adalah untuk membina Teritorial dan membentuk Ruang, Alat, Kondisi (RAK) kejuangan yang tangguh di wilayah.


"Kehadiran Babinsa dalam setiap kegiatan di wilayah diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga, serta membantu menyelesaikan kesulitan yang dihadapi oleh rakyat di wilayah ini," kata Kapten Inf Zaenal.


Kerja bakti pengecoran lantai mushola ini menjadi contoh konkret dari sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun dan memperkuat ikatan kebersamaan untuk kemajuan wilayah Tapin. Semangat gotong royong diharapkan terus ditingkatkan agar dapat menciptakan lingkungan yang harmonis dan kondusif bagi seluruh warga.(pd1010)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Gotong Royong Hebat, Babinsa Koramil CLS Bantu Pengecoran Mushola di Tapin

Terkini

Topik Populer

Iklan