![]() |
Bhabinkamtibmas terus laksanakan sambang pada warga di Desa Gombongsari, Rabu 5 Juli 2023.(foto:ist) |
KARAWANG - Bhabinkamtibmas Desa Gombongsari Polsek Rawamerta Polres Karawang Aipda Supriono menyambangi rumah salah satu warganya, Rabu (05/07/2023).
Pada kesempatan tersebut Aipda Supriono, Bhabinkamtibmas Polsek Rawamerta mengimbau kepada warga agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban.
"Dan apabila ada permasalahan sekecil apapun agar segera melaporkan kepada saya selaku anggota Bhabinkamtibmas," ucap Supriono.
Menurut Aipda Supriono, kegiatan sambang desa dan dialog ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat, terutama warga desa binaan.
"Kehadiran Bhabinkamtibmas ini juga diharapkan dapat meminimalisir kriminalitas," ujarnya.
Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasis, S.H., menjelaskan kegiatan yang dilaksanakan oleh anggota Polsek Rawamerta adalah wujud pelayanan polri kepada masyarakat, sesuai dengan perintah Presiden Joko Widodo dalam acara HUT Bhayangkara ke -77.
"Bapak presiden menginginkan agar institusi kepolisian bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, sebagai pelayan, pengayom dan pelindung masyarakat," pungkasnya.(rls/mat)