![]() |
Petuga Polsek Rawamerta saat sambangi Pos Ronda di Desa Panyingkiran, Jumat 7 Juli 2023 tangah malam (foto:ist) |
KARAWANG - Anggota Polsek Rawamerta Polres Karawang menggelar Patroli Prekat 3209A dan ngawangkong (ngobrol _red) bersama petugas ronda di Pos Ronda wilayah Kecamatan Rawamerta, Jumat 7 Juli 2023 tengah malam.
Personel Polsek Aiptu Dede Heru bersama Bripka Yani M Zaelani laksanakan kegiatan tersebut dengan sambangi warga yang sedang melaksanakan ronda di Pos Ronda di Desa Panyingkiran perbatasan dengan Kecamatan Kutawaluya
"Saya minta kepada petugas ronda untuk lebih proaktif, bila ada sesuatu yang mencurigakan untuk segera melaporkan ke Bhabinkamtibmas atau ke piket Polsek," ujar Aiptu Dede, Sabtu 8 Juli 2023.
Kami kata Aiptu Dede pada sambang ini tak pernah merasa bosan menyampaikan imbauan terkait kamtibmas di sekitar lingkungan.
"Dan saya terus meminta para petugas ronda khususnya warga, untuk tetap bersinergi," terangnya.
Terpisah Kapolsek Rawamerta AKP. Moh Wasis, S.H., mengatakan bahwa kami dari Polsek Rawamerta selalu monitor situasi dan kondisi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Rawamerta. Dan kami akan selalu berada di tengah - tengah masyarakat.
"Saya minta kepada para anggota untuk tidak bosan turun dan sambangi warga di wilayah binaan masing-masing. Dan kepada warga untuk tetap meningkatkan kemitraan dengan petugas kepolisian," ujarnya. (rls/mat)