Foto bersama guru dan panitia seusai menggelar acara Saprah Amal dan Tampilan Kreasi Seni di Sekolah Kelurahan Raya Belanti, Tapin, Rabu 16 Agustus 2023.(foto:ist) |
RANTAU - Dalam sebuah acara yang penuh semangat, anak-anak murid dari Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Diniyah Takmiliyah Awwaliyah (MDTA), dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) yang berada di bawah naungan Yayasan Abdan Syakura, telah menggelar acara Saprah Amal dan Tampilan Kreasi Seni yang luar biasa, Rabu 16 Agustus 2023.
Kegiatan tersebut digelar di lingkungan sekolah yang terletak di Jl Pantai Atas RT 05/02 Kelurahan Raya Belanti, Kecamatan Binuang, Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan, disulap menjadi panggung megah yang dipenuhi keceriaan dan semangat.
Dengan mengusung tema 'Satukan Langkah untuk Melakukan Perubahan dalam Mencapai Prestasi yang Lebih Baik', anak-anak murid dari tiga lembaga pendidikan tersebut menampilkan beragam bakat mereka dengan gemilang.
Tarian, fashion show, dan berbagai perlombaan menambah semarak acara yang bertujuan untuk meraih prestasi lebih baik. Kepala Yayasan sekaligus Kepala Sekolah MI Abdan Syakura, Hj Salamah S.Pd.i, melalui media ini, mengucapkan terima kasih mendalam kepada orang tua murid, warga masyarakat, pemerintah daerah, dan semua pihak yang telah memberikan dukungan penuh sehingga acara tersebut sukses terlaksana.
Lebih dari sekadar merayakan tahun baru Islam 1445 Hijriah dan menyambut HUT RI ke-78, acara tersebut juga dijadikan kesempatan untuk menghibur para murid sekolah. Namun, tujuan yang tak kalah pentingnya adalah sebagai media untuk menggalang dana melalui saprah amal, yang akan digunakan untuk mendukung keberlangsungan sarana dan prasarana pendidikan di Yayasan Abdan Syakura.
"Dengan rasa syukur, acara ini berhasil berjalan dengan lancar. Semoga apa yang kita lakukan ini dapat memberikan manfaat yang besar. Khususnya bagi keluarga besar Yayasan Abdan Syakura, para guru, murid, masyarakat, dan tentunya untuk bangsa serta negara," ujar Hj Salamah.
Kemudian kata Hj. Salamah mengungkapkan harapannya, bahwa dengan melaksanakan acara seperti ini, hubungan antara masyarakat dan yayasan yang bergerak di dunia pendidikan dapat semakin erat. Sehingga terjalin simbiosis mutualisme yang bermanfaat bagi kedua belah pihak.
"Saya berharap hasil positif dari saprah amal ini, dan di masa depan, dengan adanya pembangunan yang memadai di lingkungan sekolah kita, kita dapat melahirkan murid-murid berkualitas yang berakhlakul karimah," terangnya.
Acara tersebut berhasil mengundang ratusan masyarakat dan undangan, yang berkumpul untuk beramal melalui saprah amal sembari menikmati persembahan yang luar biasa dari anak-anak RA dan MI Abdan Syakura.
Tari kreasi yang memukau dan fashion show dengan tema busana adat dan profesi berhasil mencuri perhatian semua yang hadir. Meriahnya acara tersebut menjadi bukti nyata bahwa semangat belajar dan berprestasi tumbuh kuat dalam lingkungan pendidikan Yayasan Abdan Syakura. (Ron)