Anggota Polsek Rawamerta sambangi warga yang sedang asik berkumpul tengah malam, Rabu 2 Agustus 2023.(foto:ist) |
KARAWANG - Aipda Supriono dan Aipda Ari Radianto S.H, anggota Polsek Rawamerta Polres Karawang, melakukan patroli dan sambang dialogis ke masyarakat wilayah hukum Polsek Rawamerta di Desa Panyingkiran pada malam Rabu (02/08/23).
Dalam kegiatan sambang dialogis tersebut, anggota Polsek Rawamerta bertemu dengan sekelompok masyarakat dan anak muda yang sedang berkumpul di pos kamling. Mereka memberikan imbauan dan pesan-pesan penting tentang menjaga keamanan di wilayah Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang.
Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.S.I., melalui Kapolsek Rawamerta, AKP Moh Wasis, S.H., menyampaikan bahwa anggota Polsek Rawamerta tidak hanya bertugas menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, tetapi juga memberikan imbauan kepada warga yang berkumpul.
Tujuannya kata kapolsek, adalah untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban khususnya di lingkungan mereka.
Kapolsek menegaskan bahwa patroli mobiling merupakan salah satu bentuk kegiatan anggota Polsek untuk meningkatkan keamanan masyarakat. Dalam kunjungan sambang dialogis tersebut, mereka berupaya mengajak warga agar aktif dalam menjaga kamtibmas di lingkungan sekitar mereka.
"Semoga partisipasi aktif dari warga dalam menjaga kamtibmas dapat meningkatkan tingkat keamanan di wilayah Kecamatan Rawamerta," ujar kapolsek.(rls/mat)