Kegiatan Sambang Anggota Polsek Rawamerta kepada Kepala Desa Gombongsari, Rabu 30 September 2023.(foto:ist) |
KARAWANG - Polsek Rawamerta, dalam upaya menjalin kedekatan dengan Kepala Desa, perangkat, dan warga di wilayah Kecamatan Rawamerta, terus melaksanakan kegiatan sambang Desa.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menyapa dan berdialog dengan para pemimpin Desa serta masyarakat.
Aipda Evan Zaenal dan Aipda Supriono melaksanakan kegiatan sambang di rumah Kepala Desa Gombongsari, Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang, pada Rabu (20/09/2023).
Selama kunjungan tersebut, anggota Polsek Rawamerta berinteraksi dengan Kepala Desa Gombongsari, Warjo.
"Kami juga menyampaikan pesan kamtibmas, mengajak warga untuk turut serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban," ujar Aipda Supriono.
Aipda Supriono menekankan, jika ada hal-hal kecil yang dapat mengganggu kamtibmas, kami mendorong perangkat desa untuk segera melaporkannya kepada Polsek Rawamerta.
Sementara Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.S.I., melalui Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasis, S.H., mengatakan bahwa kegiatan sambang desa ini bertujuan untuk membangun sinergi antara Polsek dan pemerintah desa.
"Kami berharap agar perangkat Desa bersama Polri dapat bekerja sama untuk menciptakan kondusifitas di wilayah Kecamatan Rawamerta," ungkap Kapolsek.(rls/mat)