Ketua MPC PP Kabupaten Bekasi H. Apuk Idris saat memberikan santunan pada anak Yatim di Pasar Bersih Jalan Raya Pilar-Sukatani, Kabupaten Bekasi, Sabtu 28 Oktober 2023.(foto:sgt) |
BEKASI - Peringatan Hari Lahir Pemuda Pancasila (Harlah PP) yang ke-64 menjadi momen istimewa bagi Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Kabupaten Bekasi.
Acara peringatan ini dihelat di Pasar Bersih, Jalan Raya Pilar-Sukatani, Desa Karangsetia, Kecamatan Karang Bahagia, Sabtu 28 Oktober 2023.
Harlah Pemuda Pancasila sekaligus dijadikan ajang berbagi dengan menyantuni ratusan anak yatim dan kaum dhuafa. Acara yang meriah juga dimeriahkan oleh peringatan Maulid Nabi SAW Tahun 2023 M /1445 Hijriah.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bekasi, Dedy Supriyadi, serta Jajaran Polres Metro Bekasi, Kodim 0509 Kabupaten Bekasi, Pengurus DPD KNPI Kabupaten Bekasi, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Camat Karang Bahagia, Karnadi, beserta Pengurus Forum Musyawarah Alim Ulama dan Tokoh Masyarakat (Format) Bekasi Raya.
"Alhamdulillah di usia ke-64 ini, Pemuda Pancasila di Kabupaten Bekasi semakin luar biasa. Kader-kader Pemuda Pancasila tersebar di berbagai tempat strategis. Misalnya, di KONI, PSSI, Pendamping Desa, KNPI, bahkan anggota DPRD kita pun ada yang merupakan kader Pemuda Pancasila," ungkap Ketua MPC Kabupaten Bekasi, H. Apuk Idris.
H. Apuk menekankan pentingnya mendidik kader-kader Pemuda Pancasila untuk menjadi pribadi yang tangguh, berani, dan mandiri. Kader Pemuda Pancasila harus menjaga kepercayaan masyarakat dan tidak hanya meminta bantuan, namun juga memberikan dukungan positif dalam mengkritisi ketika diperlukan.
Sekretaris MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi, Iwan Setiawan, menggambarkan semangat dan kiprah kader-kader Pemuda Pancasila dalam berbagai kegiatan sosial, termasuk bantuan kebencanaan, kesehatan, pengajian keagamaan, dan sosial bedah rumah.
"Pemuda Pancasila di Kabupaten Bekasi telah memberikan kontribusi signifikan kepada masyarakat yang kurang mampu, seperti para pekerja miskin, panti jompo, anak yatim, dan sebagainya," sebut Iwan.
Sementara Sekda Kabupaten Bekasi, Dedy Supriyadi, merasa bangga melihat kontribusi Pemuda Pancasila dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.
Dedy Supriyadi mengatakan Pemerintah daerah dan masyarakat mengapresiasi kiprah Pemuda Pancasila dalam kegiatan sosial yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat.
"Sangat luar bisa. Hari ini saya saksikan sendiri. Saya terharu karena melihat sendiri keguyuban dan kekompakan kader Pemuda Pancasila, ke depan dan seterusnya semakin abadi semakin sukses, semakin berjaya dan istikomah. Terus berkarya dan mengabdi untuk masyarakat Kabupaten Bekasi," tandasnya.(sigit)