Kapolsek Rawamerta AKP.Moh Wasis saat menghadiri sosialisasi Pemilu bagi Santri di Ponpes Nihayatul Amal Rawamerta, Minggu 22 Oktober 2023.(foto:ist) |
KARAWANG - Komisi Umum Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang bersama Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Rawamerta mensosialisasikan kepada pemilih pemula santri Ponpes Nihayatul amal di Madrasah Aliyah (MA) Nihayatul Amal, Minggu (22/10/23)
Ketua KPU diwakili oleh Sekretariat KPU Kabupaten Karawang Fauzi, mengatakan, untuk menyukseskan pemilu kuncinya adalah sosialisasi. Terlebih, kepada para pemilih pemula para santri agar mereka bisa meningkat kesadaran, pemahaman dan partisipasi pada Pemilu 2024.
"Pelaksanaan Pemilu pada Rabu, 14 Februari 2024. Bagi Santri yang sudah berumur 17 bisa ikut memilih," katanya
Sementara itu, Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.S.I., melalui Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasis, S.H., menyatakan, kepolisian akan siap mengawal dan mensukseskan tahapan-tahapan pemilu 2024
"Kami dari kepolisian akan terus mendukung setiap kegiatan agar terciptanya pemilu 2024 yang kondusif," kata Kapolsek.(rls/mat)