Petugas Patroli Polsek Rawamerta saat monitoring wilayah yang dianggap rawan di Kecamatan Rawamerta, Senin 30 Oktober 2023.(foto:ist) |
KARAWANG - Polsek Rawamerta menjalankan patroli malam dengan kode Prekat 3209A untuk melakukan monitoring titik strong point gukamtibmas di wilayah hukum Polsek Rawamerta Polres Karawang, Senin 30 Oktober 2023 malam.
Patroli tersebut dilakukan pada malam hari di wilayah perbatasan antara Desa Balongsari dan Desa Sekarwangi, yang dikenal sebagai jalanan sepi.
Kegiatan ini dilakukan oleh personel Polsek Rawamerta, Bripka Yani MZ dan Bripka Dadan Indra Praja. Mereka berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mencegah potensi gangguan keamanan di wilayah tersebut.
Bripka Yani MZ, salah satu anggota patroli, menjelaskan tujuan dari kegiatan ini. Dia menyatakan, kami melakukan patroli malam ini untuk memantau titik strong point gukamtibmas dan memastikan bahwa wilayah ini tetap aman.
"Keamanan masyarakat adalah prioritas kami," ucapnya singkat.
Kapolsek Rawamerta, AKP. Moh Wasis, S.H., juga turut memberikan komentar terkait patroli tersebut. Ia menekankan pentingnya patroli malam dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah hukum Polsek Rawamerta.
"Kami akan terus melakukan patroli rutin untuk menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat. Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada warga," kata AKP. Moh Wasis.(**)