Bhabinkamtibmas dan Babinsa bersinergi sampaikan pesan Kamtibmas di Desa Sukameriah, Rabu 4 Oktober 2023 (foto:ist) |
KARAWANG - Guna menciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif, TNI-Polri terus bersinergi menjaga lingkungan desa yang menjadi binaannya.
Sinergitas tersebut ditunjukkan Bhabinkamtibmas Desa Sukamerta Bripka Halim bersama Serda Sudarwanto Babinsa Desa Panyingkiran. Dua aparat itu melakukan sambang dan berdialog dengan warga di wilayah Desa Balongsari Kecamatan Rawamerta Kabupaten Karawang, Rabu (04/10/2023).
Bripka Halim mengatakan, kegiatan sambang dan dialog kepada warga kami Bhabinkamtibmas dan Babinsa menyampaikan pesa agar kita selalu bersama menjaga keamanan lingkungan desa dan menjaga keamanan di wilayah Rawamerta.
Sementara Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.S.I., melalui Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasia, S.H., mengatakan sinergitas antara TNI-Polri ini salah satu pertahanan negara untuk menciptakan keamanan lingkungan masyarakat agar aman dan kondusif.
"Masyarakat akan merasakan nyaman apabila unsur keamanan bisa bersinergi," tegasnya.(rls/mat)