Kapolsek Rawamerta bersama Muspika Rawamerta saat menghadiri Lokmin di Aula Balai Satpel PPKB Kecamatan Rawamerta, Kamis 23 November 2023. (foto: mat) |
KARAWANG - Satuan Pelaksana Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana (Satpel PPKB) Kecamatan Rawamerta mengadakan kegiatan Lokakarya Mini (Lokmin) di Aula Balai Satpel PPKB Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang, pada Kamis, 23 November 2023.
Acara ini dihadiri Muspika Rawamerta, Kapolsek, Koramil 0403, Kepala Puskesmas, KUA, Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting, dan tamu undangan lainnya.
Kordinator Satpel PPKB Rawamerta, Eli Kartika, menjelaskan bahwa Lokmin ini merupakan forum evaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan dan rencana kegiatan ke depan, dengan fokus pada penurunan stunting di wilayah Rawamerta.
Eli Kartika menyampaikan, kita dari BKKBN melaksanakan program penurunan stunting yang bekerja sama dengan KUA dan Puskesmas. Ia juga mengekspresikan harapannya terhadap solidaritas rekan-rekan di tahun 2023, serta aspirasi untuk keberlanjutan kebersamaan yang lebih solid di tahun 2024.
"Dengan semangat kebersamaan, baik di satpel maupun di lapangan, kami berharap memiliki kader-kader yang semakin solid untuk masa depan. Semoga upaya penurunan stunting di wilayah kita terus membuahkan hasil," pungkasnya.(mat)