Iklan

Iklan

Warga Berikan Keranda Mayat sebagai 'Hadiah' Hari Terakhir Bupati Cellica

BERITA PEMBARUAN
01 November 2023, 20:36 WIB Last Updated 2023-11-01T13:38:44Z
Warga Kotabaru saat mempersiapkan keranda mayat yang akan diberikan pada Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana, Rabu 1 November 2023.(foto: ist)


KARAWANG - Warga di Kotabaru, Karawang menyiapkan sebuah 'hadiah spesial yang sangat tidak biasa, sebuah keranda mayat, untuk Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana, pada hari terakhir jabatannya.


Pernyataan ini disampaikan oleh tokoh masyarakat Kotabaru, H. Dian Nugraha. Dian mengungkapkan, kami akan memberikan hadiah kepada Teteh Celli yang tercinta, yang selama ini telah membangun Karawang lebih dari 10 tahun. 


"Kami, warga Kotabaru, yang saat ini merasa berduka, akan memberikan hadiah spesial berupa keranda mayat," ujar Dian.


Menurut Dian, pemberian keranda mayat ini sebagai bentuk perasaan keadilan yang hilang di Karawang. 


"Kami tidak akan mengadakan demonstrasi atau mengganggu acara apapun. Kami datang dengan damai hanya ingin memberikan atau menyerahkan hadiah spesial untuk Teteh," ucapnya.


Aksi ini, lanjut Dian, mencerminkan perasaan bahwa pemimpin telah kehilangan empati terhadap rakyatnya. Keranda mayat ini akan diberikan pada malam momen refleksi hari terakhir jabatan Cellica. 


Ini merupakan ungkapan kekecewaan warga Kotabaru terhadap bupati yang dianggap tidak sensitif terhadap musibah kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS) Jalupang.


"Kita melihat kondisi Kotabaru yang saat ini sedang berduka. Lebih dari 50 orang terdampak, namun di kota malah berpesta dengan hiburan oleh artis kota," tukas Dian.(ame)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Warga Berikan Keranda Mayat sebagai 'Hadiah' Hari Terakhir Bupati Cellica

Terkini

Topik Populer

Iklan