Iklan

Iklan

Jalin Kemitraan dengan Warga, Polsek Rawamerta Lakukan Cooling System

BERITA PEMBARUAN
07 Desember 2023, 13:42 WIB Last Updated 2023-12-07T06:42:56Z
Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasis saat sambangi Kades Sukaraja di kantor desa, Kamis 7 Desember 2023.(foto: ist)


KARAWANG - Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasia, S.H., sambangi kepala Desa Sukaraja H.Acep di Kantor Desa Sukaraja Kecamatan Rawamerta Kabupaten Karawang, Kamis 7 Desember 2023.


Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasis mengatakan, sambang desa dan silaturahmi dengan kepala desa ini rutin dilaksanakan Kapolsek Rawamerta dan jajarannya. 


Tujuannya kata Kapolsek, agar Kepolisian dapat bersosialisasi dengan masyarakat untuk menimbulkan rasa akrab antara Polisi dan masyarakat, sehingga tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. 


Di tempat terpisah, Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.H., S.I.K., M.S.I., melalui Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasis, S.H,. mengimbau Kepala Desa Sukaraja agar tetap membantu Polri serta menjaga kamtibmas di desanya, terlebih dalam rangka cooling system mengingat pagelaran Pemilu 2024 sudah mulai bergulir.


"Peran aktif anggota Polsek Rawamerta sangat di apresiasi oleh masyarakat di Kecamatan Rawamerta dengan seringnya anggota melakukan dialogis. Sehingga kondusivitas Kecamatan Rawamerta selalu terjaga dengan baik,” pungkasnya.(rls/mat)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Jalin Kemitraan dengan Warga, Polsek Rawamerta Lakukan Cooling System

Terkini

Topik Populer

Iklan