Iklan

Iklan

Ronda Malam, Bentuk Partisipasi Aktif Warga dengan Bhabinkamtibmas

BERITA PEMBARUAN
07 Desember 2023, 11:02 WIB Last Updated 2023-12-07T04:02:10Z
Bhabinkamtibmas saat menyampaikan pesan Kamtibmas pada petugas ronda di Dusun Rawagede 2 Desa Balongsari, Rabu 6 Desember 2023 malam.(foto: ist)


KARAWANG - Kegiatan silaturahmi dan sambang warga terus dilaksanakan Anggota Polsek Rawamerta Polres Karawang Aiptu Sambas. 


Hal itu dilakukan untuk memberikan upaya preemtif dan meningkatkan harkamtibmas di Dusun Rawagede 2 Desa Balongsari Kecamatan Rawamerta Kabupaten Karawang, Rabu 6 Desember 2023.


Bhabinkamtibmas Desa Balongsari Aiptu Sambas melaksanakan kegiatan pengecekan warga yang sedang melaksanakan ronda malam. Kami kata Aiptu Sambas menyampaikan beberapa pesan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat.


Menurutnya kegiatan ini dilakukannya untuk menjaga situasi agar tetap kondusif dan meminimalisir terjadinya pelanggaran hukum yang terjadi di malam hari.


Aiptu Sambas juga memberikan apresiasi terhadap warga yang telah memiliki kesadaran dan turut aktif menjaga harkamtibmas. 


"Saya minta warga untuk tetap menjaga kekompakan dalam menjaga lingkungannya," ujar Aiptu Sambas.


Di tempat terpisah, Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasis, S.H., mengatakan Bhabinkamtibmas harus memberikan pemahaman kepada masyarakat. Hal itu bertujuan untuk menjaga harkamtibmas di wilayah desa tersebut.


"Dan itu dilakukan agar bisa mengurangi tingkat kerawanan, dan terjadinya tindak pidana. Kami mengharapkan seluruh masyarakat turut serta dalam harkamtibmas," ujarnya.(rls/mat)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ronda Malam, Bentuk Partisipasi Aktif Warga dengan Bhabinkamtibmas

Terkini

Topik Populer

Iklan