Kapolsek dan Bhabinkamtibmas Rawamerta saat sambang tokoh masyarakat di wilayah Kecamatan Rawamerta, Selasa 23 Januari 2024.(foto: ist) |
KARAWANG - Kapolsek Rawamerta AKP Wasis, S.H., beserta Bhabinkamtibmas Aiptu Supriyono melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi kepada tokoh masyarakat di wilayah hukum Polsek Rawamerta Polres Karawang.
Hari ini Selasa 23 Januari 2025 Kapolsek menyambangi tokoh masyarakat yang juga distributor LPG bernama Dede.
Kapolsek Rawamerta menyampaikan, kegiatan silaturahmi tokoh masyarakat ini merupakan bentuk silaturahmi dengan para tokoh di wilkum Polsek Rawamerta, sebagai implementasi program kepolisian, guna menjalin sinergitas dalam rangka menjaga kondusivitas kamtibmas.
“Dalam pelaksanaan tugas ini, Polri wajib lebih dekat dengan masyarakat untuk dapat menjalin koordinasi serta kerja sama yang lebih baik lagi dalam upaya Harkamtibmas,” kata Kapolsek Rawamerta.
Pada kesempatan ini juga, Kapolsek Rawamerta menyampaikan pesan dari bapak Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.S.I., untuk bersinergi dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.
"Kami mengajak bersama masyarakat untuk menangkal berita-berita hoaks menjelang Pemilu 2024 yang dapat menimbulkan ketidaknyamanan dan kegaduhan di masyarakat wilkum Polsek Rawamerta," ucapnya.(rls/mat).