Calon Anggota DPRD Karawang H.Desi Indra Setiawan saat kampanye di Desa Cengkong Kecamatan Purwasari, Selasa 2 Januari 2023.(foto: bdg) |
KARAWANG - Calon anggota legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Karawang dari Partai Demokrat, Dedi Indrasetiawan, S.E., memanfaatkan masa kampanye dengan melakukan tatap muka langsung bersama masyarakat.
Hari ini, Dedi Indrasetiawan mengunjungi wilayah Kecamatan Purwasari dengan menyambangi tiga titik di dua desa, yaitu Tegalsari dan Desa Cengkong.
Meskipun kampanyenya tidak banyak mengulas program, Dedi Indrasetiawan mengingatkan pentingnya partisipasi warga dalam Pemilihan Suara yang akan berlangsung pada 14 Februari.
Di tengah kampanyenya, ia menyoroti keterkaitan tanggal tersebut dengan Hari Kasih Sayang, mengajak masyarakat untuk tidak golput karena satu suara memiliki dampak besar.
Dalam sambutannya, Dedi Indrasetiawan dan tim kampanyenya hanya membawa alat peraga untuk memberikan contoh cara mencoblos di Tempat Pemilihan Suara (TPS).
"Saya mengajak ibu-ibu dan bapak-bapak yang hadir untuk memberikan dukungan dengan memilihnya pada tanggal 14 Februari," ujarnya.
Menanggapi Pemilihan Suara yang dianggap sebagai 'pesta demokrasi', Dedi Indrasetiawan bersama dengan Pemerintahan Kabupaten, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang, dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) berharap tingkat kehadiran bisa mencapai di atas 70 persen.
"Saya berharap tingkat kehadiran mencapai target minimal 70 persen, bahkan diinginkan mencapai 80 persen," harap Dedi.(bdg).