Anggota Polsek Rawamerta saat sambang warga di Desa Sukameriah, Sabtu 20 Januari 2024.(foto: ist) |
KARAWANG - Guna mendekatkan diri dengan berbagai tokoh di wilayah desa binaan, Bhabinkamtibmas Desa Sukamerta Polsek Rawamerta Polres Karawang Bripka Halim melaksanakan sambang tokoh, Sabtu 20 Januari 2024.
Bripka Halim menemui tokoh agama di Desa Sukameriah bernama H. Nasruddin yang juga pengajar di Ponpes Nihayatul Amal Rawamerta.
Bhabinkamtibmas meminta, agar tokoh masyarakat ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan, terutama dalam menjaga kerukunan warga maupun kerukunan beragama.
Hal itu kami lakukan guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman kondusif. Selain itu, para tokoh masyarakat bisa lebih berperan dalam mensukseskan Pemilu 14 Februari 2024 nanti.
Bhabinkamtibmas meminta agar perbedaan pandangan dan pilihan politik yang ada di tengah warga jangan jadikan sumber perpecahan.
"Tetapi perbedaan tersebut harus menjadi sumber kekuatan untuk menuju Indonesia lebih maju," ucapnya.
H. Anas sapaan akrab H.Nasuddin, menyambut baik sambang yang dilakukan Bhabinkamtibmas untuk mewujudkan wilayah Rawamerta yang sejuk, aman dan kondusif.
“Suksesnya Pemilu merupakan tanggung jawab kita bersama sehingga kami siap memberikan dukungan penuh,” ungkapnya.
Sementara Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.S.I., melalui Kapolsek Rawamerta AKP Moh. Wasis, S.H., di tempat terpisah menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif melaksanakan patroli sambang di wilayah.
“Sampaikan kepada semua lapisan masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan kerukunan antar warga, maupun kerukunan antar umat beragama.
"Salah satunya dengan tidak mudah percaya berita yang tak jelas alias hoaks. selalu bijak dalam menyikapi perkembangan politik dan menghargai perbedaan dan pilihan politiknya demi terwujudnya wilayah Karawang yang aman dan kondusif serta suksesnya Pemilu tahun 2024," pungkas Kapolsek.(rls/mat).