Iklan

Iklan

Ketua KPU Karawang: Media Mitra Kerja Penting dalam Sosialisasi Pemilu

BERITA PEMBARUAN
04 Januari 2024, 21:21 WIB Last Updated 2024-01-04T14:21:23Z
Ketua KPU Karawang Mari Fitriana saat diskusi santai bersama awak media di ruang kerjanya, Kamis 4 Januari 2024.(foto: Joe)


KARAWANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang memandang media massa sebagai mitra kerja yang penting dalam sosialisasi Pemilu 2024.


Hal tersebut disampaikan Ketua KPU Karawang Mari Fitriana kepada awak media di Kantor KPU Jalan Lingkar Luar Tanjungpura Karawang, Kamis (4/1/2024).


"Media menjadi mitra kerja kami. Karena tanpa media kami tidak bisa maksimal menyampaikan segala bentuk informasi," kata Mari.


Ia menjelaskan, KPU memiliki keterbatasan dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat. Oleh karena itu, peran media sangat penting dalam membantu KPU untuk mensosialisasikan Pemilu 2024.


"Kami sangat terbantu dengan teman-teman media," ujar Mari.


Ia berharap, sinergitas antara KPU dan media dapat terus terjalin dengan baik.


"Kami berharap hubungan yang sudah baik harus terus dijaga," kata Mari.


Selain itu, Mari juga mengimbau kepada masyarakat yang sudah memiliki hak pilih pada Pemilu 14 Februari 2024 nanti untuk menggunakan hak pilihnya.


"Kenali calon wakil kita di legislatif, capres -cawapres, gunakan hati nurani dan tolak politik uang," ujar Mari.


Dan kata Mari, bila ada yang sesuatu yang harus dikonfirmasikan bisa juga ke komisioner lainya atau mungkin bisa juga ke Sekretaris KPU.


Mari menyambut baik sinergitas antara KPU dan media. Ia berharap, sinergitas tersebut dapat terus ditingkatkan.


"Kami berharap ke depan ada hal-hal yang bisa dikomunikasikan dengan sekretaris saya, dipersilahkan teman-teman media langsung hubungi pak Fauzi," tuturnya.(**)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ketua KPU Karawang: Media Mitra Kerja Penting dalam Sosialisasi Pemilu

Terkini

Topik Populer

Iklan