Terlihat truk terperosok di Jalan Utama Badami - Loji Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Sabtu 3 Januari 2024.(foto: yf) |
KARAWANG - Kondisi jalan utama Badami - Loji, terutama di Jalan Raya Tamansari Kecamatan Pangkalan Kabupaten Karawang, rusak dan sangat membahayakan pengguna jalan.
Terlihat jelas badan jalan dari rabat beton, banyak bagian yang mengalami kerusakan dan berlubang.
Lubang jalan yang rusak memiliki variasi yang signifikan, diperkirakan lebar mencapai 10 hingga 20 sentimeter dengan kedalaman mencapai 2 sentimeter. Keadaan ini sangat berpengaruh terhadap kendaraan yang melintas, menyebabkan beberapa kendaraan mengalami kerusakan serius.
Beberapa pengendara melaporkan kejadian patah as roda, bahkan ada kendaraan roda dua yang mengalami kerusakan shockbreaker karena terjebak dalam lubang jalan yang rusak.
Sebuah truk pun dilaporkan mengalami patah as akibat ban slip masuk ke dalam lubang jalan yang berlubang.
Warga Jatilaksana Kecamatan Pangkalan, Ujang (30) menyampaikan keprihatinannya terhadap kondisi jalan yang merugikan keselamatan pengendara.
"Seharusnya secepatnya diperbaiki, ini bisa membahayakan kami pengguna jalan," ujar Ujang.
Kami warga Jatilaksana, khususnya para pengendara roda dua, lanjut Ujang, merasa khawatir terhadap keselamatan bila berkendara.
"Beberapa kecelakaan telah terjadi, seperti yang dialami seorang karyawan yang terpelanting pagi hari akibat ban depan motornya masuk ke dalam lubang jalan yang rusak," ungkanya.
Hingga saat ini, kondisi jalan tersebut masih dalam keadaan rusak parah, melibatkan sekitar 5 kilometer jalan utama Badami - Loji. Kerusakan ini mencakup berbagai masalah seperti berlubang, retak dalam, retak pecah, dan sambungan jalan yang mengalami perubahan signifikan.
Pantauan media di lapangan, beberapa titik kerusakan mencakup jalan alternatif pembangunan jalan tol Japek II, depan kediaman H. Anden, dan depan jalan menuju jembatan Bojong Manggu, Parung Laksana Tamansari Pangkalan. (yf)