Bhabinkamtibmas Desa Cibadak saat cek kondisi rumah roboh di Dusun Krajan Desa Cibadak Kecamatan Rawamerta, Senin 11 Maret 2024.(foto: ist) |
KARAWANG - Bhabinkamtibmas Desa Cibadak, Bripka Dedy, melakukan pengecekan lokasi rumah yang roboh di Dusun Krajan, Desa Cibadak, Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang pada Senin, 11 Maret 2024.
Lokasi kejadian berada di Dusun Krajan, RT 001/001, Desa Cibadak, Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang. Rumah yang roboh dimiliki oleh Rokayah (55), seorang ibu rumah tangga.
Kronologi kejadian terjadi pada hari Senin, 11 Maret 2024, sekira pukul 03:30 WIB. Diduga rumah yang ditempati oleh korban sudah lapuk, terutama di bagian dapur, mengakibatkan tidak kuatnya struktur bangunan dan menyebabkan robohnya bagian dapur.
"Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, dan korban telah mengungsi ke rumah saudaranya," ujar Dedy.
Bripka Dedy, selaku Bhabinkamtibmas, segera mengambil tindakan dengan melakukan pendataan, mendatangi lokasi kejadian, dan memeriksa saksi-saksi yang berada di sekitar kejadian.
"Upaya ini dilakukan untuk mengumpulkan informasi yang lebih detail terkait penyebab dan keadaan sekitar rumah yang roboh," sebut Dedy.
Pihak kepolisian akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait serta memberikan bantuan yang diperlukan kepada korban.
"Kejadian ini menjadi perhatian serius dalam upaya menjaga keamanan dan kenyamanan warga di Desa Cibadak, serta mendorong kesigapan terhadap potensi kejadian serupa di masa mendatang," tandasnya.(**).