BEKASI - Setelah rapat pleno rekapitulasi suara yang digelar di Hotel Harper Lippo Cikarang, Nyumarno, salah satu kandidat atau calon legislatif dari PDI Perjuangan, berhasil raih kursi DPRD Kabupaten Bekasi, Senin 18 Maret 2024 malam.
Yumarno caleg dari daerah pemilihan (dapil) VII meraih suara terbanyak dengan 23.667 suara. Nyumarno berhasil memenangkan kursi tersebut untuk kali ketiga secara berturut-turut.
PDI Perjuangan dan Nyumarno menyampaikan terima kasih kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Bekasi yang telah memberikan kepercayaan kepada partai dan memilih Nyumarno sebagai wakil mereka di DPRD Kabupaten Bekasi.
"Alhamdulillah, terima kasih kepada pengurus partai PDI Perjuangan di semua tingkatan, kepada keluarga, tim kerja Nyumarno, dan terutama kepada masyarakat Kabupaten Bekasi yang telah mempercayakan amanah kepada saya selama tiga periode berturut-turut," ujar Nyumarno, Selasa 19 Maret 2024.
Menyadari tingginya tingkat kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat, Nyumarno berkomitmen untuk terus menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan sebaik-baiknya.
"Suara terbanyak se-Kabupaten Bekasi ini adalah amanah yang harus saya emban. Saya akan menjalankan dan menjaga amanah rakyat ini dengan sebaik-baiknya dan sehormat-hormatnya, dengan kerja nyata," ungkapnya.
Nyumarno juga mengakui bahwa raihan suaranya terus mengalami peningkatan dari pemilu ke pemilu.
"Dari hanya 6.092 suara pada pemilu 2014, Nyumarno berhasil meningkatkan suaranya menjadi 11.782 pada pemilu 2019, dan kini mencapai 23.567 suara pada pemilu tahun 2024," sebut Nyumarno.
Kunci dari tingginya perolehan suara kata Nyumarno, adalah menjaga amanah dan kepercayaan yang diberikan rakyat, serta bekerja mendengar dan merealisasikan aspirasi masyarakat.
"Nyatanya, menjaga silaturahmi dengan tim kerja dan masyarakat pemilih juga menjadi kunci utama dalam kesuksesan ini. Jangan pernah lupakan orang-orang yang berjuang demi kita, dan jangan pernah lupa kepada masyarakat pemilih kita," pungkasnya.(Sigit)