Jajaran Pengurus DPC PKB gelar sapari politik ke Kantor DPC Gerindra Karawang, Sabtu 4 Mei 2024.(foto: irfn) |
KARAWANG - Menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Karawang terus melakukan langkah strategis dengan menggelar roadshow silaturahmi politik ke berbagai partai politik.
Setelah sebelumnya mengunjungi kantor PDI Perjuangan dan Partai Golkar Karawang, kini giliran DPC PKB melakukan safari politik ke kantor DPC Partai Gerindra Karawang pada Sabtu (4/5/2024).
Bendahara DPC PKB Karawang, Nur Ali, menjelaskan bahwa silaturahmi ini merupakan bagian dari persiapan menghadapi Pilkada Karawang.
"Kami berharap dapat membangun koalisi kembali dengan Gerindra, seperti pada Pilkada sebelumnya," ungkapnya.
Sementara itu, PKB Karawang masih dalam proses mengamati calon-calon Bupati yang telah mendaftar, dengan mempertimbangkan keseriusan dan syarat-syarat yang telah ditentukan.
Ditempat yang sama, Sekretaris DPC Gerindra, H. Endang Sodikin, menyambut baik silaturahmi dari PKB Karawang pasca hari raya Idulfitri 1445 H.
"Ini merupakan kesempatan untuk kembali membangun hubungan yang kuat, mengingat kami pernah berkoalisi pada Pilkada sebelumnya," kata Endang.
Dia juga menegaskan bahwa Gerindra Karawang berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi kadernya, salah satunya Hj. Gina Fadlia Swara, yang dipandang mampu memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Karawang. Namun, keputusan terkait pencalonan akan diserahkan kepada DPD dan DPP untuk dipertimbangkan lebih lanjut.
Lebih lanjut, Endang mengungkapkan bahwa Gerindra Karawang akan memulai roadshow safari politik ke lima partai politik mulai minggu depan.
"Kami juga akan menjalin kembali komunikasi politik dengan partai-partai yang pernah berkoalisi dengan kami pada Pilkada 2019," tandasnya.(ifn)