Iklan

Iklan

Diduga Terafiliasi Teroris, Tukang Bubur Sumsum Diamankan Densus 88 di Karawang

BERITA PEMBARUAN
15 Juni 2024, 15:02 WIB Last Updated 2024-06-15T08:06:31Z
Rumah terduga seorang warga yang terafiliasi teroris usai digeledah anggota Densus 88 di Kamojing Kecamatan Cikampek, Karawang, Sabtu 15 Juni 2024.(foto: bdg)


KARAWANG - Diduga terafiliasi dengan gerakan terorisme, seorang penjual bubur sumsum di Karawang ditangkap Densus 88 anti teror.


Penangkapan berlangsung Sabtu 15 Juni 2024, pagi, di rumah kontrakannya di Dusun. Kamojing Desa Kamojing Kecamatan Cikampek, Karawang, Jawa Barat. 


Belum ada konfirmasi resmi dari pihak berwenang terkait identitas terduga teroris. Bahkan warga sekitar lokasi pun tidak tahu namanya. 


"Orangnya tertutup, baru satu bulan ngontrak di sini," ucap warga dan minta namanya tidak disebut lantaran takut. 


"Orangnya tertutup, ditanya pun tak pernah jawab," imbuhnya.


Warga sekitar hanya tahu pria yang ditangkap Densus 88 jualan bubur sumsum di daerah Cikampek. 


"Kalau jualan kan lewatnya di jalan ini, nah kalau disapa tuh gak pernah menyahut. Diam aja," sebut warga itu.


Apakah ada keluarganya di kontrakan tersebut, warga sekitar lokasi belum pernah melihat ada orang lain selain dirinya. 


"Kontraknya di belakang, dan kayaknya tinggal sendiri, kalau ada anak atau istrinya kita belum pernah melihat," ungkapnya  


Hingga berita ini dipublish pukul 13.55 Wib. Belum keterangan resmi dari aparat terkait.(bdg)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Diduga Terafiliasi Teroris, Tukang Bubur Sumsum Diamankan Densus 88 di Karawang

Terkini

Topik Populer

Iklan