Pengumuman Lomba Desain Logo Hari Jadi Bekasi ke-74 di Aeon Plaza Cikarang Kabupaten Bekasi, Jumat 12 Juli 2024 malam (foto: ist) |
BEKASI - Pemerintah Kabupaten Bekasi melalui Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian telah mengumumkan secara resmi pemenang lomba logo desain grafis untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-74.
Acara pengumuman tersebut digelar di Lantai 2 Aeon Plaza, Deltamas Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi pada Jumat (12/7/2024).
Acara tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Ketua DPRD Kabupaten Bekasi BN Holik Qodratulloh, Ketua Kadin Kabupaten Bekasi Heri Noviar, serta perwakilan dari DPD KNPI Kabupaten Bekasi, tokoh masyarakat, dan undangan lainnya.
Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan, menyampaikan bahwa kompetisi desain grafis ini mendapatkan partisipasi yang luar biasa dari masyarakat.
"Lomba ini menarik banyak peserta yang berlomba-lomba menggambarkan seni budaya lokal Kabupaten Bekasi," ujarnya.
Menurutnya, tema lomba kali ini yang mengusung nuansa kuli seeng bertujuan untuk meningkatkan apresiasi terhadap budaya lokal.
"Dulu kita menilai dari desain angka dan huruf, tetapi sekarang kita fokus pada seni dan budaya lokal agar tidak punah," imbuh Dani.
Dani Ramdan juga mengungkapkan bahwa acara ini menjadi awal dari serangkaian kegiatan perayaan Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-74, termasuk lomba kampung bersih, marathon, fun bike, dan futsal antar perusahaan atau antar dinas.
Acara ini juga akan diisi dengan panggung hiburan dan bazaar untuk memeriahkan perayaan tersebut.
Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian Kabupaten Bekasi, Yan Yan Ahmad Kurnia, menyampaikan terima kasih kepada semua peserta yang telah berpartisipasi dalam lomba ini.
"Saya ucapkan terima kasih atas kreativitas para peserta yang telah mengirimkan karya mereka kepada panitia. Selamat kepada para pemenang, teruslah berkarya!" ucapnya penuh apresiasi.(sigit)