Paslon dr Milhan-Habib Farid usai mendaftar ke KPU Kabupaten Tapin, Selasa 27 Agustus 2024.(foto: ron) |
RANTAU - Pasangan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Tapin dr.Milhan - Habib Farid Assegaf yang sebelumnya maju dan mendaftar melalui jalur independen, kini berubah haluan dan mendaftar kembali melalui jalur Parpol.
Pasangan dr.Milhan - Habib Farid Assegaf daftar ke KPU Tapin pada Selasa (27/8) dan diiringi ratusan pendukung serta ketua beserta pengurus tiga partai politik pengusung, Gerindra, Nasdem dan PKS yang memiliki total 6 kursi legislatif.
Sesampainya di KPU Tapin, pasangan dr Milhan - Habib Farid Assegaf yang menamakan koalisi MILAD ini diterima Ketua KPU Fakhrian Noor beserta jajaran.
Kepada awak media, Milhan mengatakan, setelah mendapatkan rekomendasi dari tiga parpol peraih 6 kursi DPRD Tapin, kini semakin mantap mendaftarkan kembali dan maju melalui jalur partai politik meski jalur perseorangan yang terlebih dahulu sudah dinyatakan memenuhi syarat.
"Untuk selanjutnya, setelah pendaftaran ini kita bersama partai koalisi dan tim yang ada akan fokus melakukan sosialisasi kepada masyarakat," ujarnya.
Sementara itu, Ketua KPU Tapin Fakhrian Noor mengatakan, pada hari pertama pembukaan pendaftaran Bacalon Pilkada Tapin 2024 yang dibuka mulai 27 hingga 29 Agustus ini, ada dua pasangan calon yang mendaftar ke KPU Tapin.
"Pendaftar pertama pasangan H Yamani - H Juanda yang diusung sembilan parpol dan pendaftar ketua pasangan Bacabup dan Bacawabup dr.Milhan - Habib Farid Assegaf yang kesemuanya sudah resmi menyerahkan berkas administrasi,"
ujarnya.
Kemudian, untuk dukungan dari parpol atau gabungan partai politik pengusung, sementara sudah memenuhi syarat yakni masing-masing sudah lebih dari 10 persen total perolehan suara sah parpol dan DPT Tapin pada Pileg 2024 kemarin.
Menurutnya, setelah proses pendaftaran lalu pihaknya akan melakukan penelitian persyaratan calon yang telah mendaftar mulai 27 Agustus hingga 21 September sampai penetapan yang akan diumumkan pada 22 September 2024 nanti.(ron)