Iklan

Iklan

Tokoh Pemuda Apresiasi, Karawang Raih Emas di PON XXI Aceh-Sumut 2024

BERITA PEMBARUAN
23 September 2024, 13:17 WIB Last Updated 2024-09-23T06:17:56Z
Peraih medali Emas Ridho Alfian (kiri) dan Kang Dika.(foto: ist)


KARAWANG - PON XXI Aceh dan Sumut 2024 telah berakhir dengan sejumlah prestasi membanggakan bagi Kabupaten Karawang. Salah satunya adalah medali emas yang diraih Ridho Alfian Ramadhan di cabang e-Sport. 


Ridho, yang dikenal sebagai atlet e-Sport muda, menyatakan kebanggaannya dapat membawa nama harum Karawang melalui prestasinya.


Ridho bukanlah atlet baru di dunia e-Sport, ia sebelumnya telah mengukir banyak prestasi, termasuk Juara 1 Master Liga Divisi 2 Nasional 2022 dan Juara 1 Nasional FFWS ID 2024. Ia berharap pemerintah daerah dapat lebih memperhatikan cabang e-Sport, yang baru tahun ini diikutsertakan dalam PON.


Apresiasi juga datang dari Ketua Matahari Pagi Indonesia Raya simpul Karawang, Andi Chaidir atau akrab disapa Kang Dika. 


"Saya merasa bangga atas prestasi Ridho dan meminta pemda, khususnya KONI Karawang, untuk memberikan perhatian lebih terhadap cabang e-Sport demi meningkatkan prestasi hingga tingkat dunia," ucap Kanh Dika, Senin 23 September 2024.


Kang Dika menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan atlet untuk memastikan pengembangan e-Sport tidak mengganggu pendidikan anak-anak muda. 


"Saya berharap prestasi ini bisa menjadi langkah awal untuk mencapai kompetisi lebih tinggi, seperti SEA Games," terang Dika.(mu).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tokoh Pemuda Apresiasi, Karawang Raih Emas di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Terkini

Topik Populer

Iklan